ANALISIS PENGARUH PERCEPATAN WAKTU PELAKSANAAN TERHADAP BIAYA DENGAN METODE FAST TRACK BERBASIS SOFTWARE MICROSOFT PROJECT (Studi Kasus: Pembangunan Gedung SKB Kota Denpasar)

YANTHI, NI PUTU LIDYA MEGA (2022) ANALISIS PENGARUH PERCEPATAN WAKTU PELAKSANAAN TERHADAP BIAYA DENGAN METODE FAST TRACK BERBASIS SOFTWARE MICROSOFT PROJECT (Studi Kasus: Pembangunan Gedung SKB Kota Denpasar). Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
270-FT-SIP-6.pdf - Other

Download (134kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
270-FT-SIP-13-66.pdf - Other

Download (6MB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
270-FT-SIP.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (61MB)

Abstract

Dalam suatu proyek konstruksi, kontraktor merupakan salah satu pihak yang bertanggungjawab untuk menyelesaikan proyek tersebut dengan mutu, waktu, serta biaya yang sesuai dengan yang telah direncanakan. Oleh sebab itu, pihak kontraktor akan menyusun suatu penjadwalan proyek sebelum memulai suatu proyek konstruksi. Meskipun penjadwalan telah disusun, namun pada praktiknya di lapangan masih ada timbulnya masalah dalam proses konstruksi yaitu masih ada terjadinya keterlambatan penyelesaian proyek. Keterlambatan ini selanjutnya akan menjadi sangat mahal nilainya baik ditinjau dari sisi kontraktor maupun pemilik, salah satu cara yang dapat dilakukan oleh kontraktor dalam mencegah keterlambatan tersebut adalah dengan menerapkan metode Fast Track saat proses penjadwalan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif seperti Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang menghasilkan uraian pekerjaan dan volume, Analisa harga satuan pekerjaan menghasilkan kebutuhan sumber daya dan harga sumber daya, Time Schedule menghasilkan durasi pekerjaan, progres rencana predecessor, Laporan Mingguan menghasilkan progres realisasi, Perencanaan dan Perkiraan menghasilkan jadwal kerja dan hari kerja. Hasil dari penelitian ini setelah dilakukan penerapan metode Fast Track pada proyek pembangunan Gedung SKB Kota Denpasar adalah beberapa kegiatan yang terdapat lintasan kritis tidak dapat dipercepat dikarenakan aktivitas atau kegiatan tersebut sudah dalam kategori jenuh yang artinya bahwa aktivitas tersebut sudah mencapai batas maksimum untuk dilakukan percepatan dan tidak adanya tenggang waktu yang memenuhi syarat-syarat Fast Track serta tidak terdapat penambahan biaya.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: 270 FT-SIP/2022
Uncontrolled Keywords: Fast Track, Lintasan Kritis, Proyek Konstruksi
Subjects: F. TEKNIK > Teknik Konstruksi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 09 Sep 2022 05:14
Last Modified: 27 Jan 2023 04:35
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1585

Actions (login required)

View Item
View Item