DEWI, NI MADE RIKA ROSITA (2022) PENGARUH PROFITABILITAS, KEBIJAKAN DIVIDEN, STRUKTUR MODAL, SUSTAINABILITY REPORTING TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Other thesis, UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R. 3460 FEB-AK Abstrak.pdf - Other
Download (174kB)
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R. 3460 FEB-AK Bab I-II.pdf - Other
Download (3MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R. 3460 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (11MB)
Abstract
Tujuan sebuah perusahaan tidak hanya untuk menghasilkan laba, tetapi juga untuk meningkatkan nilai perusahaan melalui peningkatan kemakmuran pemegang saham. Nilai perusahaan merupakan persepsi investor terhadap tingkat keberhasilan perusahaan yang sering dikaitkan dengan harga saham. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas, kebijakan dividen, struktur modal dan sustainability reporting terhadap nilai perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2020 sebanyak 195 perusahaan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 14 perusahaan dengan pengamatan 42 pengamatan selama tiga tahun. Penarikan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik dan pengujian hipotesis menggunakan uji t dan uji R². Hasil penelitian menunjukan bahwa: Profitabilitas berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, Kebijakan dividen tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, Struktur modal tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, Sustainability reporting berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa besar kecilnya nilai perusahaan dipengaruhi oleh profitabilitas dan pengungkapan sustainability reporting. Sedangkan kebijakan dividen dan struktur modal tidak mempengaruhi nilai perusahaan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/3460/FEB-AK/2022 |
Uncontrolled Keywords: | profitabilitas, kebijakan dividen, struktur modal dan sustainability reporting, nilai perusahaan. |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 11 May 2022 02:09 |
Last Modified: | 31 Jan 2023 03:13 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/681 |