PENGARUH PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI, KEMAMPUAN TEKNIK PERSONAL, KETERLIBATAN PENGGUNA, DUKUNGAN MANAJEMEN PUNCAK DAN PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI TERHADAP KINERJA SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA LPD DI KECAMATAN SUKAWATI

Adnyani, Ni Putu Dika Budi (2023) PENGARUH PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI, KEMAMPUAN TEKNIK PERSONAL, KETERLIBATAN PENGGUNA, DUKUNGAN MANAJEMEN PUNCAK DAN PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI TERHADAP KINERJA SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA LPD DI KECAMATAN SUKAWATI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.4165.FEB-AK_Abstrak.pdf - Other

Download (97kB)
[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.4165.FEB-AK_Bab I-II.pdf - Other

Download (243kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.4165.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Peranan LPD sangat penting bagi masyarakat Bali khususnya di pedesaan, sehingga pengembangan dan eksistensinya perlu dijaga agar mampu bersaing dengan lembaga keuangan lain. Penerapan sistem informasi akuntansi pada LPD mampu memberikan tambahan nilai bagi LPD dalam menciptakan sebuah informasi yang tepat, cepat, dan akurat dalam pelayanan mapun penyusunan laporan, sehingga kinerja sistem informasi yang baik sangat dibutuhkan bagi LPD. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris apakah pemanfaatan teknologi informasi, kemampuan teknik personal, keterlibatan pengguna, dukungan manajemen puncak, dan pengembangan sistem informasi terhadap kinerja sistem informasi akuntansi pada LPD di Kecamatan Sukawati. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif, dengan sumber data primer dan sekunder. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan yang bekerja pada LPD di Kecamatan Sukawati yang berjumlah 198 orang. Sampel diambil menggunakan metode purposive sampling sehingga mendapatkan 99 orang sebagai sampel. Data dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda, uji t, dan uji F. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keterlibatan pengguna dan dukungan manajemen puncak berpengaruh positif terhadap kinerja sistem informasi akuntansi pada LPD di Kecamatan Sukawati. Sedangkan pemanfaatan teknologi informasi, kemampuan teknik personal, dan pengembangan sistem informasi tidak berpengaruh terhadap kinerja sistem informasi akuntansi pada LPD di Kecamatan Sukawati. Disarankan kepada peneliti selanjutnya untuk dapat menambah variabel dan jumlah sampel yang lebih banyak untuk mendapatkan hasil penelitian yang lebih baik di masa yang akan datang

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/4165/FEB-AK/2023
Uncontrolled Keywords: Pemanfaatan Teknologi Informasi, Kemampuan Teknik Personal, Keterlibatan Pengguna, Dukungan Manajemen Puncak, Pengembangan Sistem Informasi, Kinerja Sistem Informasi Akuntansi
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: bagus dwi jaya kesuma
Date Deposited: 09 Dec 2023 03:49
Last Modified: 09 Dec 2023 03:49
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4829

Actions (login required)

View Item
View Item