PENGARUH TINGKAT PENDIDIKAN, PENGEMBANGAN KARIR, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. BANK PEMBANGUNAN DAERAH BALI CABANG UTAMA DENPASAR

APSARI, IDA AYU JUWITA (2023) PENGARUH TINGKAT PENDIDIKAN, PENGEMBANGAN KARIR, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. BANK PEMBANGUNAN DAERAH BALI CABANG UTAMA DENPASAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.5359.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other

Download (191kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.5359.FEB-MAN-BAB 1 BAB 2.pdf - Other

Download (4MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.5359.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (16MB)

Abstract

Pembangunan di sektor industri merupakan salah satu prioritas pembangunan yang diharapkan mampu membawa perubahan mendasar dalam struktur ekonomi lainnya, sehingga kemajuanyang dicapai sektor industri akan diikuti oleh kemajuan sektor lain. Di dalam organisasi, manusia merupakan unsur yang terpenting dalam suatu organisasi.Sumber daya manusia memiliki peranan yang sangat menentukan bagi pengembangan kualitas kerja disetiap organisasi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat pendidikan, pengembangan karir dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT.Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Utama Denpasar. PT. Bank Pembangunan Daerah Bali merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang keuangan. Obyek penelitian dalam penelitian ini adalah tingkat pendidikan, pengembangan karir dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT.Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Utama Denpasar. Jumlah populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 163 karyawan pada PT.Bank Pembangunan Daerah Bali Cabang Utama Denpasar dengan sampel yang diperoleh dari hitungan rumus Slovin sebesar 62 karyawan pada PT. Bank Pembangunan Daerah Bali cabang Utama Denpasar yang diambil menggunakan teknik stratified random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda yang diolah menggunakan program SPSS version 25 For Windows.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tingkat pendidikan berpengaruh positif dan signifikan pada PT.Bank Pembangunan Daerah Bali cabang Utama Denpasar. Pengembangan karir berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT.Bank Pembangunan Daerah Bali cabang Utama Denpasar. berpengaruh positif dan signifikan. Komitmen Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Bank Pembangunan Daerah Bali cabang Utama Denpasar berpengaruh positif dan signifikan.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/5359/FEB-MAN/2023
Uncontrolled Keywords: Tingkat Pendidikan, Pengembangan Karir, Komitmen Organisasi dan Kinerja Karyawan
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Komitmen Organisasi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: kadek gandarini
Date Deposited: 24 Aug 2023 05:19
Last Modified: 24 Aug 2023 05:19
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4115

Actions (login required)

View Item
View Item