PENGARUH KUALITAS SISTEM, KUALITAS INFORMASI, KUALITAS PELAYANAN, PELATIHAN PENGGUNA SIA, DAN DUKUNGAN MANAJEMEN PUNCAK TERHADAP KEPUASAN PENGGUNA SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DI LPD KECAMATAN TEMBUKU

DEWI, KADEK SELPIANA (2023) PENGARUH KUALITAS SISTEM, KUALITAS INFORMASI, KUALITAS PELAYANAN, PELATIHAN PENGGUNA SIA, DAN DUKUNGAN MANAJEMEN PUNCAK TERHADAP KEPUASAN PENGGUNA SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DI LPD KECAMATAN TEMBUKU. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
SKRIPSI FIX_KADEK SELPIANA DEWI_watermark-8.pdf - Other

Download (173kB)
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
SKRIPSI FIX_KADEK SELPIANA DEWI_watermark-14-42.pdf - Other

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
SKRIPSI FIX_KADEK SELPIANA DEWI_watermark.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Sistem informasi akuntansi adalah suatu komponen yang mengumpulkan, menggolongkan, mengolah, menganalisa, dan mengkombinasikan informasi keuangan yang relevan untuk pengambilan keputusan pihak-pihak luar dan dalam. Tujuan sistem informasi akuntansi adalah untuk mendukung kelancaran operasional perusahaan serta menyediakan informasi bagi perusahaan sehingga perusahaan dapat memperbaiki informasi yang dihasilkan oleh sistem yang sudah ada, apakah sudah sesuai atau tidak dengan sistem akuntansi yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas sistem, kualitas informasi, kualitas pelayanan, pelatihan pengguna SIA, dan dukungan manajemen puncak terhadap kepuasan pengguna sistem informasi akuntansi. Sampel yang digunakan sejumlah 52 karyawan yang berasal dari 35 Lembaga Perkreditan Desa di Kecamatan Tembuku yang diperoleh berdasarkan teknik purposive sampling, yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel kualitas informasi dan pelatihan pengguna SIA berpengaruh positif terhadap kepuasan pengguna sistem informasi akuntansi, sedangkan kualitas sistem, kualitas pelayanan, dan dukungan manajemen puncak tidak berpengaruh terhadap kepuasan pengguna sistem informasi akuntansi. Dari hasil penelitian ini dapat disarankan bagi perusahaan untuk meningkatkan kualitas informasi dan pelatihan pengguna sistem informasi akuntansi.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/4104/FEB-AK/2023
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi Akuntansi, Kualitas Sistem, Kualitas Informasi, Kualitas Pelayanan, Pelatihan Pengguna SIA, Dukungan Manajemen Puncak, Kepuasan Pengguna Sistem Informasi Akuntansi.
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Sistem Informasi Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: indah indriyani
Date Deposited: 22 Aug 2023 03:05
Last Modified: 22 Aug 2023 03:05
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4095

Actions (login required)

View Item
View Item