PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DI BALI WINE STORE SEMINYAK

MAHARDIKA, I MADE PUTRA (2022) PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DI BALI WINE STORE SEMINYAK. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.5343.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other

Download (285kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.5343.FEB-MAN-BAB 1 BAB 2.pdf - Other

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.5343.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

Persaingan pasar yang ketat di berbagai sektor bisnis mengharuskan perusahaan untuk menstabilkan serta meningkatkan jumlah penjualan agar dapat bertahan dan terus berkembang. Perusahaan harus bisa menentukan cara yang tepat untuk bisa menumbuhkan minat beli untuk meningkatkan penjualan perusahaan. Cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan minat beli konsumen adalah dengan meningkatkan kualitas produk. Selain meningkatkan kualitas produk, strategi yang bisa dilakukan perusahaan untuk meningkatkan minat beli konsumen adalah dengan melakukan promosi. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan promosi terhadap minat beli konsumen di Bali Wine Store Seminyak.
Populasi penelitian adalah konsumen yang berbelanja di Bali Wine Store Seminyak. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 102 responden yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas produk dan promosi berpengaruh positif terhadap minat beli konsumen di Bali Wine Store Seminyak.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/5343/FEB-MAN/2022
Uncontrolled Keywords: Minat beli konsumen, kualitas produk, promosi
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Minat Beli (Purchase Intention)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: kadek gandarini
Date Deposited: 21 Aug 2023 02:41
Last Modified: 21 Aug 2023 02:41
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4076

Actions (login required)

View Item
View Item