PENGARUH KOMUNIKASI, LINGKUNGAN KERJA, DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PENDIDIKAN KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA KABUPATEN KLUNGKUNG

YUNITA, NI PUTU AYU (2023) PENGARUH KOMUNIKASI, LINGKUNGAN KERJA, DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PENDIDIKAN KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA KABUPATEN KLUNGKUNG. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.4841 FEB-MAN ABSTRAK.pdf - Other

Download (237kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.4841 FEB-MAN BAB I-II.pdf - Other

Download (3MB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
R.4841 FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (15MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh komunikasi, lingkungan kerja, dan karakteristik individu terhadap kinerja pegawai. Kinerja sumber daya manusia yang baik, merupakan keberhasilan suatu perusahaan dalam mengarahkan karyawannya. Jika sumber daya manusia dalam perusahaan baik, maka kualitas sumber daya manusia dalam perusahaan akan baik dan perusahaan dengan mudah akan dapat mencapai tujuannya. Banyak faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai, salah satunya adalah komunikasi. Komunikasi merupakan aktivitas dasar pegawai dalam perusahaan, dengan adanya komunikasi yang baik maka suatu organisasi dapat berjalan dengan lancar. Selain komunikasi, lingkungan kerja juga menjadi salah satu dari faktor penting untuk meningkatkan kinerja pegawai dalam suatu organisasi. Lingkungan kerja yang aman dan nyaman dapat membantu pegawai untuk mengerjakan pekerjaan dengan optimal serta dapat menambah semangat kerja yang tinggi. Selain itu, ada faktor lain yang mempengaruhi kinerja pegawai yaitu karakteristik individu. Karakteristik individu sangat diutamakan dalam meningkatkan kinerja pegawai, dengan banyaknya program kerja yang dibebankan kepada pegawai, maka pegawai harus siap dituntut memiliki keahlian, keterampilan dan pengalaman yang lebih professional. Penelitian ini dilakukan di Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (DISDIKPORA) Kabupaten Klungkung yang beralamat di Jl. Ngurah Rai Kec. Klungkung. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai pada Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (DISDIKPORA) Kabupaten Klungkung yang berjumlah 50 orang. Teknik penentuan sampel menggunakan metode sampel jenuh. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, dan karakteristik individu berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R.4841 FEB-MAN / 2023
Uncontrolled Keywords: Komunikasi, Lingkungan Kerja, Karakteristik Individu, Kinerja Pegawai
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Pegawai
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: adhi satriawan
Date Deposited: 16 Jun 2023 05:09
Last Modified: 16 Jun 2023 05:09
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3625

Actions (login required)

View Item
View Item