PENGARUH STRES KERJA, KONFLIK KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI KOPERASI SERBA USAHA MITRA SEJAHTERA DESA SIANGAN - GIANYAR Usulan penelitian ini diajukan sebagai salah satu syarat untuk menyusun skripsi S1 Program Studi Manajemen

SWANTARI, NI PUTU AYU (2023) PENGARUH STRES KERJA, KONFLIK KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI KOPERASI SERBA USAHA MITRA SEJAHTERA DESA SIANGAN - GIANYAR Usulan penelitian ini diajukan sebagai salah satu syarat untuk menyusun skripsi S1 Program Studi Manajemen. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.4783 FEB-MAN ABSTRAK.pdf - Other

Download (161kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.4783 FEB-MAN BAB I-II.pdf - Other

Download (4MB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
R.4783 FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Koperasi adalah sebuah badan usaha yang organisasinya didirikan khusus bertujuan untuk memberi kesejahteraan pada anggotanya. KSU Mitra Sejahtera merupakan suatu lembaga berbadan usaha koperasi yang beralamat di Desa Siangan - Gianyar. Jenis usaha yang dijalankan KSU Mitra Sejahtera dibagi menjadi dua unit, yaitu Unit Simpan-Pinjam (SP) dan Unit Non-SP. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengatahui Pengaruh Stres Kerja, Konflik Kerja, dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan di Koperasi Serba Usaha Mitra Sejahtera, Desa Siangan - Gianyar. Objek penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Pengaruh Stres Kerja, Konflik Kerja, dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan di Koperasi Serba Usaha Mitra Sejahtera, Desa Siangan - Gianyar. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan metode sampel jenuh (sensus), yaitu keseluruhan karyawan KSU Mitra Sejahtera, Desa Siangan – Gianyar yang berjumlah 34 orang. Metode pengumpulan data dilakukan dengan melakukan wawancara kepada Manajer KSU Mitra Sejahtera, Desa Siangan - Gianyar, penyebaran kuesioner kepada karyawan di KSU Mitra Sejahtera, Desa Siangan - Gianyar, melakukan observasi dengan mengamati langsung ke Kantor KSU Mitra Sejahtera, Desa Siangan - Gianyar, dan pengumpulan dokumentasi data pendukung. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik, analisis korelasi berganda, analisis determinasi, uji F (simultan), dan uji t (parsial) diolah dengan bantuan Program SPSS version 25 For Windows. Hasil penelitian ini menunjukan Stres kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Koperasi Serba Usaha Mitra Sejahtera Desa Siangan - Gianyar. Konflik kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Koperasi Serba Usaha Mitra Sejahtera Desa Siangan - Gianyar. Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Koperasi Serba Usaha Mitra Sejahtera Desa Siangan - Gianyar. Diharapkan kedepannya pemimpin dapat menyesuaikan waktu penyelesaian pekerjaan agar tidak memberikan tekanan berlebih dan hasil kerja yang didapat lebih berkualitas. Pemimpin diharapkan dapat membagi tugas yang diberikan kepada bawahannya secara adil sehingga tidak menyebabkan terjadinya konflik-konflik kecil antar karyawan. Kedepannya kepada pimpinan disarankan untuk dapat mengkaji kembali standar penetapan gaji, insentif, atau bonus kepada karyawannya sehingga agar dapat disesuiakn dengan tingkat pemberian tugas dan beban kerja karyawan.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R.4783 FEB-MAN / 2023
Uncontrolled Keywords: Koperasi, Stres Kerja, Konflik Kerja, Kompensasi, Kinerja Karyawan
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: adhi satriawan
Date Deposited: 07 Jun 2023 03:02
Last Modified: 07 Jun 2023 03:02
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3521

Actions (login required)

View Item
View Item