PENGARUH MOTIVASI, KEPUASAN KERJA DAN PELATIHAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. BPR PARTASEDANA GIANYAR

MAHENDRA, I PUTU (2023) PENGARUH MOTIVASI, KEPUASAN KERJA DAN PELATIHAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. BPR PARTASEDANA GIANYAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of ABSTRAK] Text (ABSTRAK)
R.4791 FEB-MAN ABSTRAK.pdf - Other

Download (115kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.4791 FEB-MAN BAB I-II.pdf - Other

Download (3MB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
R.4791 FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Kinerja Karyawan adalah suatu sikap yang ditunjukkan oleh seseorang
dalam melaksanakan aktivitas tertentu, yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya.
Peningkatan kinerja karyawan dapat dilihat dari motivasi, kepuasan kerja, serta
pelatihan. Namun di perusahaan PT.BPR Partasedana Gianyar nilai kinerja
karyawan masih sangat rendah seperti ka kredit,ka dana, pembina dana, dll dengan
nilai kinerjanya 40,10 dengan grade D oleh karena itu perlu di tingkatkan karena
nilai kinerja karyawan pada PT. BPR Partasedana Gianyar sangat di perlukan untuk
mencapai target di dalam bank perkreditan kedepannya. Dalam hal ini nilai kinerja
yang dilakukan manajemen secara keseluruhan belum optimal sehingga perlu
dilakukan upaya pembenahan agar dapat mendorong peningkatan kinerja.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh motivasi,
kepuasan kerja dan pelatihan terhadap kinerja karyawan pada PT. BPR Partaseda
Gianyar.
Populasi penelitian ini adalah karyawan PT. BPR Partasedana Gianyar.
Sampel penelitian ini sebanyak 50 orang responden yang ditentukan dengan metode
sensus. Pengumpulan data dilakukan melalui metode wawancara, dokumentasi, dan
kuesioner. Alat analisis yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda yang
diolah menggunakan software IBM SPSS versi 25.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Motivasi berpengaruh positif dan
signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. BPR Partasedana Gianyar.
Kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada
PT. BPR Partasedana Gianyar. Pelatihan berpengaruh positif dan signifikan
terhadap kinerja karyawan pada PT. BPR Partasedana Gianyar.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/4791/FEB-MAN/2023
Uncontrolled Keywords: Kinerja Karyawan, Motivasi, Kepuasan Kerja dan Pelatihan.
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Pegawai
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: komang satria
Date Deposited: 29 Apr 2023 03:01
Last Modified: 29 Apr 2023 03:01
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3097

Actions (login required)

View Item
View Item