PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KEPEMILIKAN PUBLIK DAN UMUR PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2020

RAHMAYANI, LUH PASEK INTAN (2022) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KEPEMILIKAN PUBLIK DAN UMUR PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2020. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
3760 FEB-AKU ABSTRAK.pdf - Other

Download (96kB)
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
3760 FEB-AKU BAB I-II.pdf - Other

Download (810kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
3760 FEB-AKU.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

Corporate Social Responsibility (CSR) merupakan suatu konsep bahwa organisasi, khususnya perusahaan memiliki suatu tanggung jawab terhadap konsumen, karyawan, pemegang saham, komunitas dan lingkungan dalam segala aspek operasional perusahaan seperti terhadap masalah-masalah yang berdampak pada lingkungan seperti polusi, limbah, keamanan produk dan tenaga kerja. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris terkait pengaruh ukuran perusahaan terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2018-2020 dengan sampel sebanyak 112 perusahaan manufaktur yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling. Alat analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan, kepemilikan institusional, kepemilikan publik dan umur perusahaan berpengaruh positif terhadap pengungkapan CSR. Sedangkan profitabilitas tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR. Penelitian selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan variabel lain yang secara teori berpengaruh terhadap pengungkapan CSR seperti ukuran dewan komisaris.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/3760/FEB-AK/2022
Uncontrolled Keywords: pengungkapan CSR, ukuran perusahaan, kepemilikan institusional, kepemilikan publik, umur perusahaan
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 11 Jan 2023 04:33
Last Modified: 02 Feb 2023 03:01
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/2125

Actions (login required)

View Item
View Item