Mulyawan, I Kadek Yogo (2021) PERLINDUNGAN HUKUM DEBITUR TERHADAP AKTA FIDUSIA YANG TIDAK DI DAFTARKAN KEPADA NOTARIS OLEH KREDITUR DI KABUPATEN GIANYAR. Other thesis, UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.1343.FH.2021-ABSTRAK.pdf - Other
Download (433kB)
![[thumbnail of Bab I]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.1343.FH.2021-BAB I.pdf - Other
Download (2MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.1343.FH.2021.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (8MB)
Abstract
Dalam pendaftaran jaminan fidusia ada suatu keharusan untuk mencantumkan benda-benda yang menjadi obyek jaminan fidusia. Hal tersebut sangat penting dilakukan karena benda-benda tersebutlah yang dapat dijual untuk mendapatkan pembayaran utang-utang fidusier Dalam suatu perjanjian penjaminan, biasanya memang antara kreditur dan debitur disepakati janji-janji tertentu, yang pada umumnya dimaksudkan untuk memberikan suatu posisi yang kuat bagi kreditur dan nantinya sesudah didaftarkan dimaksudkan untuk juga mengikat pihak ketiga. Akta jaminan fidusia harus dibuat oleh atau dihadapan pejabat yang benwenang. Pasal 1870 KUH Perdata menyatakan bahwa akta notaris merupakan akta otentik yang memiliki kekuatan pembuktian sempuma tentang apa yang dimuat didalamnya diantara para pihak beserta para ahli warisnya atau para pengganti haknya. Rumusan masalah yang dibahas dalam penelitian ini yaitu : 1) Bagaimana perlindungan hukum debitur terhadap akta fidusia yang tidak di daftarkan kepada notaris oleh kreditur di Kabupaten Gianyar?. 2) Bagaimana kendala yang di alami oleh kreditur yang tidak mendaftarkan akta fidusia di kantor notaris?. Tujuan dari penelitian ini yaitu : 1) Untuk mengetahui perlindungan hukum debitur terhadap akta fidusia yang tidak di daftarkan kepada notaris oleh kreditur di Kabupaten Gianyar. 2) Untuk mengetahui kendala yang di alami oleh kreditur yang tidak mendaftarkan akta fidusia di kantor notaris. Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Penelitian Hukum Empiris yaitu diambil dari fakta yang terjadi di lapangan, yang di dapatkan melalui penjelasan-penjelasan dari informan dan di pelajari dengan sikap hukum yang nyata atau sesuai dengan kenyataan hidup di masyarakat. Hasil dari penelitian ini yaitu : 1) Perlindungan hukum debitur terhadap akta fidusia yang tidak di daftarkan kepada notaris oleh kreditur di Kabupaten Gianyar, yakni Jaminan Fidusia mewajibkan benda yang dibebani dengan jaminan fidusia untuk didaftarkan di Kantor Pendaftaran Fidusia. Pendaftaran memiliki arti yuridis sebagai suatu rangkaian yang tidak terpisahkan dari proses terjadinya perjanjian jaminan fidusia, selain itu pendaftaran jaminan fidusia merupakan perwujudan dari asas publisitas dan kepastian hukum. 2) Kendala yang di alami oleh kreditur yang tidak mendaftarkan akta fidusia di kantor notaris, yakni Kendala yang dialami kreditur tidak mendaftarkan jaminan fidusia di kantor notaris akan sulit melakukan eksekusi objek jaminan fidusia. Pengikatan objek jaminan fidusia harus diikat dengan Akta Jamian Fidusia dan harus didaftarkan pada kantor lembaga fidusia oleh notaris.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/1343/FH/2021 |
Uncontrolled Keywords: | Perlindungan, Akta Fidusia, Notaris. |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS |
Divisions: | Fakultas Hukum > Sarjana Hukum |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 11 Aug 2022 04:19 |
Last Modified: | 03 Feb 2023 03:53 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1394 |