SEPTIARI, NI KADEK DWI ARDA (2021) PENGARUH PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN DAN STRUKTUR MODAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN BARANG KONSUMSI DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2017-2019. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4153.FEB-MAN.2021.Abstrak.pdf - Other
Download (134kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4153.FEB-MAN.2021.Bab 1 Bab 2.pdf - Other
Download (2MB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4153.FEB-MAN.2021.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (8MB)
Abstract
Nilai perusahaan yang tinggi menggambarkan bahwa kinerja perusahaan dalam keadaan baik sehingga dapat meyakinkan investor akan baiknya prospek perusahaan di masa mendatang. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan, dan struktur modal terhadap nilai perusahaan pada perusahaan barang konsumsi pada BEI periode tahun 2017/2019. Penulis memilih Bursa Efek Indonesia (BEI) sebagai tempat melakukan observasi. Objek penelitian ini adalah profitabilitas, ukuran perusahaan, struktur modal, dan nilai perusahaan pada perusahaan barang konsumsi pada BEI periode tahun 2017-2019. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan barang konsumsi pada Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019 berjumlah 46 perusahaan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampel jenuh (sensus), sehingga total sampelnya adalah sebanyak 46 perusahaan dengan jumlah pengamatan sebanyak 138. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, dan uji kelayakan model. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Ukuran perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Struktur modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Profitabilitas, ukuran perusahaan, dan struktur modal mempunyai pengaruh secara simultan terhadap nilai perusahaan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | 4153 FEB-MAN/2021 |
Uncontrolled Keywords: | Profitabilitas, ukuran perusahaan, struktur modal, nilai perusahaan. |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Bursa Efek |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 07 Jul 2022 05:12 |
Last Modified: | 02 Feb 2023 02:11 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1053 |