PENGARUH RISIKO KREDIT, LIKUIDITAS, DAN TINGKAT SUKU BUNGA TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA

PUTRI, NI KADEK JEANNY CHANDRA (2025) PENGARUH RISIKO KREDIT, LIKUIDITAS, DAN TINGKAT SUKU BUNGA TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.6820.FEB-MAN-14-43.pdf - Other

Download (786kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.6820.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Naik turunnya profitabilitas disebabkan oleh laba pada penjualan yang tidak stabil, peningkatan pada profitabilitas ini menandakan bahwa perusahaan sangat efektif dalam mengelola harta untuk menghasilkan laba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh risiko kredit, likuiditas dan tingkat suku bunga terhadap profitabilitas Pada Perusahaan Perbankan di Bursa Efek Indonesia. Populasi di dalam penelitian ini adalah 46 Bank Umum yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Pengambilan sampel penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, dan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 43 perusahaan dengan 3 tahun pengamatan, sehingga jumlah sampel menjadi 129. Teknik analisis data yang digunakan untuk menjawab hipotesis adalah analisis regresi linear berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa risiko kredit terhadap profitabilitas menunjukkan bahwa risiko kredit berpengaruh negatif dan signifikan terhadap profitabilitas. Likuiditas terhadap profitabilitas menunjukkan berarti bahwa likuiditas berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas. Tingkat Suku Bunga terhadap profitabilitas menunjukkan bahwa tingkat suku bunga tidak berpengaruh terhadap profitabilitas. Hasil analisis koefisien determinasi diperoleh nilai R 2 sebesar 0,332. Dengan demikian sebesar 33,2% profitabilitas dijelaskan oleh resiko kredit, likuiditas dan tingkat suku bunga, sedangkan sebesar 66,8% dijelaskan faktor lain di luar penelitian ini.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/6820/FEB-MAN/2025
Uncontrolled Keywords: Risiko Kredit, Likuiditas, Tingkat Suku Bunga, Profitabilitas
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Profitabilitas
F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: ib indra pratama
Date Deposited: 27 Mar 2025 02:07
Last Modified: 27 Mar 2025 02:07
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/8327

Actions (login required)

View Item
View Item