LAKE, ANASTASIA (2025) PENGARUH MORAL WAJIB PAJAK, SANKSI PAJAK, SISTEM PAJAK, EGOISME PSIKOLOGI WAJIB PAJAK DAN TARIF PAJAK TERHADAP PERSEPSI WAJIB PAJAK MENGENAI TAX EVASION KPP DENPASAR BARAT. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
5043.FEB-AK (2102622010191)-13-47.pdf - Other
Download (466kB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
5043.FEB-AK (2102622010191).pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Abstract
Indonesia sebagai negara berkembang, tentunya membutuhkan dana besar untuk membiayai pembangunan nasional dan pengeluaran rutin lainnya dalam menjalankan kegiatan pemerintahan. Pembangunan pada dasarnya merupakan sebuah pembaruan yang membiayai pelaksanaan pembangunan nasional, pemerintahan terus berusaha meningkatkan sumber penerimaan dana dalam negeri. Sumber penerimaan dana terbesar adalah pajak. Pajak merupakan sumber pendapatan bagi negara yang berfungsi untuk membiayai penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan yang digunakan sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh moral wajib, sanksi pajak, sistem pajak, egoisme psikologi wajib pajak dan tarif pajak terhadap penggelapan pajak. Sampel dalam penelitian ini adalah Wajib Pajak Yang terdaftar di KPP Pratama Denpasar Barat. Penelitian ini menggunakan accidental sampling dan didapatkan sampel sebanyak 100 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan metode kuesioner yang disebarkan pada responden dan diolah menggunakan SPSS Statistic 23. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Moral Wajib Pajak, Sanksi Pajak, Sistem Pajak, dan Egoisme Psikologi Wajib Pajak tidak berpengaruh terhadap Penggelapan Pajak (Tax Evasion). Sedangkan Tarif Pajak berpengaruh terhadap penggelapan pajak (Tax Evasion).
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/5043/FEB-AK/2025 |
Uncontrolled Keywords: | Moral Wajib Pajak, Sanksi Pajak, Sistem Pajak, Egoisme Psikologi Wajib Pajak, Tarif Pajak dan Tax Evasion (Penggelapan Pajak) |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Wajib Pajak |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | kadek gandarini |
Date Deposited: | 26 Mar 2025 02:04 |
Last Modified: | 26 Mar 2025 02:04 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/8308 |