PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMUNIKASI, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. FOODS BEVERAGES INDONESIA CABANG LIVING WORLD DENPASAR

NURHANUNG, SITI (2025) PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMUNIKASI, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. FOODS BEVERAGES INDONESIA CABANG LIVING WORLD DENPASAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.7087.FEB-MAN-15-39.pdf - Other

Download (935kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.7087.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Keberadaan sumber daya manusia didalam perusahaan memiliki peranan yang sangat penting dalam menentukan sukses atau tidaknya perusahaan. Dalam hal tersebut perusahaan perlu mempertahankan karyawan yang memiliki kinerja baik agar tetap loyal terhadap perusahaan. Penilaian kinerja pada suatu organisasi perusahaan sangat penting oleh keberhasilan kompetensi yang dimiliki berdasarkan hasil kerja karyawan. Fokus yang tinggi dapat meningkatkan produktivitas kinerja karyawan. Timbulnya kinerja karyawan yang rendah dapat menyebabkan suatu perusahaan maupun organisasi mengalami kerugian yang kemudian dapat merusak mutu suatu perusahaaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan, komunikasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Foods Beverages Indonesia Cabang Living World Denpasar. Populasi dalam penelitian ini melibatkan seluruh karyawan PT. Foods Beverages Indonesia Cabang Living World Denpasar yang berjumlah 31 orang. Penentuan jumlah sampel dalam penelitian ini adalah menggunakan sampel jenuh atau sensus. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan kuesioner. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian membuktikan bahwa kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, Komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, Lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/7087/FEB-MAN/2025
Uncontrolled Keywords: kepemimpinan, komunikasi, lingkungan kerja, kinerja karyawan
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: ib indra pratama
Date Deposited: 25 Mar 2025 02:53
Last Modified: 25 Mar 2025 02:53
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/8275

Actions (login required)

View Item
View Item