PENGARUH SUKU BUNGA PINJAMAN, KREDIT MACET, DAN PERPUTARAN AKTIVA TERHADAP KINERJA LEMBAGA PERKREDITAN DESA (LPD) DI KOTA DENPASAR (STUDI KASUS TAHUN 2021-2023)

WIDIARIANI, LUH BINTANG SRI (2025) PENGARUH SUKU BUNGA PINJAMAN, KREDIT MACET, DAN PERPUTARAN AKTIVA TERHADAP KINERJA LEMBAGA PERKREDITAN DESA (LPD) DI KOTA DENPASAR (STUDI KASUS TAHUN 2021-2023). Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
4907.FEB-AK (2102622010113)-15-40.pdf - Other

Download (7MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
4907.FEB-AK (2102622010113).pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Lembaga Perkreditan Desa (LPD) merupakan institusi keuangan yang berperan penting dalam mendukung perekonomian masyarakat adat di Bali. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh suku bunga pinjaman, kredit macet, dan perputaran aktiva terhadap kinerja keuangan LPD di Kota Denpasar pada periode 2021-2023. Dengan menggunakan pendekatan teori keagenan, penelitian ini mengevaluasi bagaimana hubungan antara pemilik (prinsipal) dan pengelola (agen) memengaruhi kinerja lembaga melalui pengelolaan aset dan risiko.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh LPD di Kota Denpasar dengan total 35 unit. Sampel dalam penelitian ini berjumlah sebanyak 90 data laporan keuangan tahunan LPD selama periode penelitian. Penentuan sampel dalam penelitian ini didapatkan dengan menggunakan metode purposive sampling. Teknik yang digunakan dalam analisis data adalah teknik analisis Partial Least Square (PLS).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa suku bunga pinjaman dan perputaran aktiva tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan LPD. Sebaliknya, kredit macet memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap kinerja. Berdasarkan hasil ini, LPD disarankan untuk menerapkan manajemen risiko yang lebih efektif, meningkatkan efisiensi operasional, dan menetapkan suku bunga pinjaman secara kompetitif guna meningkatkan kinerja keuangannya

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/4907/FEB-AK/2025
Uncontrolled Keywords: suku bunga pinjaman, kredit macet, perputaran aktiva, kinerja keuangan, LPD
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Kredit Macet
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: kadek gandarini
Date Deposited: 25 Feb 2025 04:07
Last Modified: 25 Feb 2025 04:07
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/8246

Actions (login required)

View Item
View Item