PENGARUH KOMPETENSI, MOTIVASI DAN KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KOPERASI UNIT DESA PEDUNGAN DENPASAR

YULIYANTI, NI KOMANG (2025) PENGARUH KOMPETENSI, MOTIVASI DAN KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KOPERASI UNIT DESA PEDUNGAN DENPASAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.6643.FEB-MAN-16-70.pdf - Other

Download (341kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.6643.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (959kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan berdasarkan kesenjangan hasil penelitian terdahulu (research gap) dan perbedaan fokus bahasan tentang kompetensi, motivasi dan kepemimpinan transformasional terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kompetensi, motivasi dan kepemimpinan transformasional terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini dilakukan pada Koperasi Unit Desa Pedungan Denpasar dengan sampel penelitian yang berjumlah 37 responden yang diambil menggunakan teknik sampling jenuh. Seluruh data yang diperoleh dari distribusi kuesioner layak digunakan, selanjutnya dianalisis menggunakan regresi linier berganda, analisis koefisien korelasi, analisis koefisien determinasi, uji hipotesis (uji F dan uji t). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Koperasi Unit Desa Pedungan Denpasar, sehingga semakin tinggi kompetensi yang dimiliki oleh karyawan, maka akan semakin meningkat kinerja karyawan pada Koperasi Unit Desa Pedungan Denpasar. (2) Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Koperasi Unit Desa Pedungan Denpasar, sehingga semakin tinggi motivasi yang dimiliki karyawan, maka semakin meningkat kinerja karyawan pada Koperasi Unit Desa Pedungan Denpasar. (3) Kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Koperasi Unit Desa Pedungan Denpasar, sehingga semakin baik kepemimpinan transformasional yang diterapkan pada perusahaan, maka semakin meningkat kinerja karyawan pada Koperasi Unit Desa Pedungan Denpasar.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/6643/FEB-MAN/2025
Uncontrolled Keywords: Kompetensi, Motivasi, Kepemimpinan Transformasional dan Kinerja Karyawan.
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kepemimpinan Transformasional
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: ib indra pratama
Date Deposited: 17 Feb 2025 03:53
Last Modified: 17 Feb 2025 03:53
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/8134

Actions (login required)

View Item
View Item