PUTRA, I KOMANG JEPRI ELSA (2021) PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. PLN (PERSERO) UP3 BALI SELATAN. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3205.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (157kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3205.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (792kB)
Abstract
Kinerja merupakan perilaku nyata yang ditampilkan setiap orang sebagai prestasi kerja yang dihasilkan oleh karyawan sesuai dengan perannya dalam perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan transformasional dan motivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan pada kerja pada PT. PLN (Persero) UP 3 Bali Selatan. Penelitian ini dilakukan di PT. PLN (Persero) UP 3 Bali Selatan. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 120 orang karyawan PT. PLN (Persero) UP 3 Bali Selatan, dengan metode sensus di mana semua karyawan dijadikan sebagai responden. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda, dan uji t. Hasil perhitungan analisis regresi linier berganda diperoleh persamaan garis regresi linier antara kepemimpinan transformasional dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan adalah Y = -3,404+ 0,326X1 + 0,583X2, ini menunjukkan bahwa kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) UP 3 Bali Selatan dipengaruhi secara serempak oleh variabel kepemimpinan transformasional dan motivasi kerja. Analisis korelasi berganda diketahui nilai dari korelasi (R) adalah sebesar 0,885 karena berada diantara 0,800 sampai dengan 1,000, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang sangat kuat antara kepemimpinan transformasional dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan. Koefisien determinasi adalah 77,9% ini berarti kepemimpinan transformasional dan motivasi kerja mampu menjelaskan kinerja karyawan adalah sebesar 77,9%, sedangkan sisanya 22,1% dijelaskan oleh variabel lain di luar kepemimpinan transformasional dan motivasi kerja. Uji signifikansi dengan menggunakan t-test diperoleh nilai signifikasi uji t untuk variabel kepemimpinan sebesar 0,000 (lebih kecil dari 0,05) dengan nilai beta sebesar 0,326. Maka dapat dikatakan bahwa budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Sedangkan nilai untuk variabel disiplin kerja sebesar 0,000 (lebih kecil dari 0,05) dengan nilai beta sebesar 0,583. Maka dapat dikatakan bahwa motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/3205/FEB-MAN/2021 |
Uncontrolled Keywords: | Kepemimpinan Transformasional, Motivasi Kerja dan Kinerja Karyawan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kepemimpinan Transformasional |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ib indra pratama |
Date Deposited: | 24 Jan 2025 01:35 |
Last Modified: | 24 Jan 2025 01:35 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7979 |