PENGARUH RETURN ON ASSET, DEBT TO EQUITY RATIO, GROWTH, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP DIVIDEND PAYOUT RATIO PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

WIDIADNYANI, NI LUH ARI (2022) PENGARUH RETURN ON ASSET, DEBT TO EQUITY RATIO, GROWTH, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP DIVIDEND PAYOUT RATIO PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.3908.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other

Download (137kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.3908.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Dividen merupakan pembagian keuntungan yang diberikan perusahaan penerbit saham tersebut atas keuntungan yang diperoleh perusahaan. Jika perusahaan memutuskan untuk membagi keuntungan dalam dividen maka semua pemegang saham biasa mendapatkan hak yang sama. Kebijakan terhadap pembayaran dividen merupakan keputusan yang sangat penting dalam suatu perusahaan. Beberapa faktor yang dapat dijadikan alat untuk memprediksi pengaruh tingkat pengembalian investasi dalam bentuk pembayaran dividen, diantaranya return on asset (ROA), debt to equity ratio (DER), growth, kepemilikan manajerial, dan kepemilikan institusional. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti emperis pengaruh return on asset (ROA), debt to equity ratio (DER), growth, kepemilikan manajerial, dan kepemilikan institusional terhadap dividend payout ratio (DPR) pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode pengamatan 2015-2019 sebanyak 137 perusahaan. Teknik penentuan sampel menggunakan purposive sampling sehingga didapatkan 39 perusahaan sebagai sampel dengan 195 data penelitian. Alat analisis yang digunakan adalah analisis linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa return on asset (ROA) berpengaruh positif terhadap dividend payout ratio (DPR), debt to equity ratio (DER) tidak berpengaruh terhadap dividend payout ratio (DPR), growth berpengaruh negatif terhadap dividend payout ratio (DPR), kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap dividend payout ratio (DPR), dan kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap dividend payout ratio pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/3908/FEB-MAN/2022
Uncontrolled Keywords: Return on Asset (ROA), Debt to Equity Ratio (DER), Growth, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Dividend Payout Ratio (DPR)
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Debt To Equity Ratio
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: ib indra pratama
Date Deposited: 22 Jan 2025 05:20
Last Modified: 22 Jan 2025 05:20
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7975

Actions (login required)

View Item
View Item