PENGARUH LINGKUNGAN KERJA , STRESS KERJA DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION KARYAWAN PADA PT. TATA ASRI SEKAWAN

MARGARETA, MARSELA (2024) PENGARUH LINGKUNGAN KERJA , STRESS KERJA DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION KARYAWAN PADA PT. TATA ASRI SEKAWAN. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.6527.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other

Download (435kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.6527.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Keberhasilan perusahaan dalam menjalankan usahanya tidak dapat terlepasdari faktor sumber daya manusia (SDM). Sumber daya manusia merupakanpelaksana dalam perusahaan yang akan mengelola dan memanfaatkan unsur-unsur seperti mesin, modal, bahan baku di dalam perusahaan sehingga nantinya unsur- unsur tersebut dapat dimanfaatkan secara efektif dan efisien. Sumber daya manusiamenjadi unsur yang paling penting dalam setiap aktivitas yang dilakukandi Perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruhlingkungan kerja, stress kerja dan kepuasan kerja terhadap turnover intentionKaryawan pada PT. Tata Asri Sekawan. Penelitian ini dilakukan pada PT. Tata Asri Sekawan, dengan objek penelitian lingkungan kerja, stress kerja, kepuasankerjadan turnover intention. Populasi didalam penelitian ini adalah karyawanyangbekerja pada PT. Tata Asri Sekawan sebanyak 51 orang. Metode pengumpulandatayang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuesioner. Teknik analisis data yangdigunakan adalah analisis kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan Lingkungan kerja berpengaruh negatif dansignifikan terhadap turnover intention pada PT. Tata Asri Sekawan, ini berarti bahwa semakin baik lingkungan kerja maka turnover intention pada PT. Tata Asri Sekawan akan menurun. Stress kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadapturnover intention pada PT. Tata Asri Sekawan, ini berarti semakin tinggi stresskerja karyawan maka turnover intention pada PT. Tata Asri Sekawan juga akanmeningkat. Kepuasan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention pada PT. Tata Asri Sekawan, ini berarti semakin baik kepuasankerjakaryawan maka turnover intention pada PT. Tata Asri Sekawan akan menurun.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/6527/FEB-MAN/2024
Uncontrolled Keywords: lingkungan kerja, stress kerja, kepuasan kerja, turnover intention
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Turnover Intention
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: ib indra pratama
Date Deposited: 28 Nov 2024 05:07
Last Modified: 28 Nov 2024 05:09
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7634

Actions (login required)

View Item
View Item