ANALISIS SELISIH BIAYA RIIL DENGAN TARIF INA-CBG’S PADA PASIEN RAWAT INAP GAGAL GINJAL KRONIS DI RUMAH SAKIT DAERAH MANGUSADA

WIBAWA, IDA BAGUS MARTHA ANDRE (2024) ANALISIS SELISIH BIAYA RIIL DENGAN TARIF INA-CBG’S PADA PASIEN RAWAT INAP GAGAL GINJAL KRONIS DI RUMAH SAKIT DAERAH MANGUSADA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
221.FF-S1 (2009482010010)-16-18.pdf - Other

Download (59kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
221.FF-S1 (2009482010010).pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penyakit ginjal kronis (CKD) didefinisikan terjadinya penurunan bertahap fungsi ginjal pada sistem perkemihan dimana racun yang seharusnya dibuang oleh ginjal tertahan di dalam tubuh karena ginjal tidak berfungsi normal sebagai kelainan pada ginjal struktur atau fungsi, selama 3 bulan atau lebih. BPJS merupakan suatu badan dari pemerintah Badan Penyelenggara Jaminan Sosial yang dibentuk pemerintah untuk memberikan Jaminan Kesehatan untuk Masyarakat dan seluruh warga negara Indonesia nantinya secara bertahap. Tarif INA-CBG’S adalah besaran pembayaran klaim oleh BPJS Kesehatan kepada Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan atas paket layanan yang didasarkan kepada pengelompokan diagnosis penyakit dan prosedur. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui selisih biaya riil dengan tarif INA-CBG’S pada pasien rawat inap Gagal Ginjal Kronis dirumah Sakit Daerah Mangusada.
Penelitian ini merupakan penelitian deskritif analitik yang mengumpulkan data secara retrospektif dari rekam medis dan rekam keuangan pasien rawan inap dengan kondisi ginjal kronis di Rumah Sakit Daerah Mangusada periode Januari - Desember 2022. Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Totalsampling. Populasisemua pasien gagal ginjal kronisrawat inap di RSU Mangusada, Badung pada tahun 2022, Kode INA-CBG’S N-4-10-I, N-4-10-II, dan N-4-10-III dengan total 169 sampel yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Hasil data tersebut kemudian diproses menggunakan Excel dan SPSS. Dalam SPSS, dilakukan uji normalitas untuk mengetahui biaya berdistribusi dengan tidak normal maka dilanjutkan dengan uji Wilxcon untuk mengetahui selisih antara biaya riil dan tarif INA-CBG’S.
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa total keseluruhan biaya rumah sakit yaitu sebesar Rp1,424,183,984 sementara untuk total tarif INA-CBG’S yaitu sebesar Rp813,071,100. Maka dapat hasil bahwa ditemukan selisih antara tarif riil dengan tarif INA-CBG’S pada pasien gagal ginjal kronis rawat inap RSD Mangusada. Selisih yang terjadi yaitu - Rp611,112,884. Berdasarkan hasil uji wilcoxon menunjukan nilai p <0.05 (0,001) maka terdapat selisih yang signifikan antara biaya rill dengan tarif INA-CBG’S.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/221/FF-S1/2024
Uncontrolled Keywords: gagal ginjal kronis, INA-CBG’S, biaya riil
Subjects: F. FARMASI > Farmasi
Divisions: Fakultas Farmasi > Sarjana Farmasi
Depositing User: Ms. Ni Kadek Gandarini
Date Deposited: 11 Dec 2024 03:05
Last Modified: 14 Jan 2025 05:38
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7623

Actions (login required)

View Item
View Item