KARTININGSIH, NI LUH RATIH (2024) PENGARUH AUDIT TENURE, KUALITAS AUDIT, KOMITE AUDIT, UKURAN PERUSAHAAN, DAN KOMISARIS INDEPENDEN TERHADAP AUDIT REPORT LAG PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2020-2022. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4728.FEB-AK_BAB I-II.pdf - Other
Download (495kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4728.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Laporan keuangan adalah laporan pertanggungjawaban manajemen terhadap pemegang kepentingan yang menggambarkan kinerja suatu perusahaan dalam satu periode. Di dalam laporan keuangan berisi informasi mengenai kondisi keuangan perusahaan kepada pihak pengguna, laporan keuangan dapat dikatakan berfungsi dengan baik apabila informasi disajikan secara relevan dengan memperhatikan ketepatan waktu (timeliness) dalam penyampaian laporan keuangan yang dipublikasikan. Ketepatan waktu pada penyampaian laporan keuangan akan mempengaruhi pengambilan keputusan. Oleh karena itu, ketepatan dalam penyusunan laporan keuangan merupakan hal yang sangat penting. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh audit tenure, kualitas audit, komite audit, ukuran perusahaan, dan komisaris independen terhadap audit report lag. Populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2020-2022. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 153 sampel yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini teknik analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa audit tenure, komite audit, dan ukuran perusahaan masing-masing berpengaruh negatif terhadap audit report lag, sedangkan kualitas audit dan komisaris independen masing-masing tidak berpengaruh terhadap audit report lag. Saran bagi penelitian selanjutnya agar dapat memperluas sampel penelitian, menambah sektor perusahaan lainnya, serta memperpanjang periode penelitian agar mendapatkan hasil yang komprehensif
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/4728/FEB-AK/2024 |
Uncontrolled Keywords: | audit report lag, audit tenure, komite audit, laporan keuangan, ukuran perusahaan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Komite Audit |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | ib indra pratama |
Date Deposited: | 14 Nov 2024 03:52 |
Last Modified: | 14 Nov 2024 03:52 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7566 |