TAILAN, NATALIA (2021) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, KERJASAMA TIM, DAN KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN WARUNG MINA CABANG RENON. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4720.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (208kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4720.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Kinerja karyawan adalah seberapa banyak karyawan memberi kontribusi kepada organisasi yaitu kuantitas, kualitas, jangka waktu output dan tingkat absensi kehadiran di tempat kerja serta sikap kooperatif. Agar karyawan memberikan kinerja yang baik bagi perusahaan, perusahaan perlu memperhatikan segala faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan transformasional, kerjasama tim dan komunikasi terhadap kinerja karyawan pada Warung Mina Cabang Renon di Denpasar. Penelitian ini menggunakan keseluruhan populasi sebagai Responden yaitu sebanyak 55 orang yang terdaftar sebagai karyawan Warung Mina Cabang Renon. Data dikumpulkan dengan observasi, wawancara dan kuisioner. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa semua hipotesis yang diajukan diterima. Gaya kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Kerjama tim berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/4720/FEB-MAN/2021 |
Uncontrolled Keywords: | Gaya Kepemimpinan Transformasional, Kerjasama Tim, Komunikasi, Kinerja Karyawan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 29 Oct 2024 02:58 |
Last Modified: | 29 Oct 2024 02:58 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7384 |