RIKAYANTI, NI PUTU TIWIK (2022) PENGARUH CITRA MEREK, KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN ULANG KONSUMEN PADA POD CHOCOLATE BALI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4195 FEB-MAN BAB I-II.pdf - Other
Download (146kB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4195 FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
PENGARUH CITRA MEREK, KUALITAS PRODUK, DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN ULANG KONSUMEN PADA POD CHOCOLATE BALI Abstrak Setiap perusahaan harus mampu menarik hati konsumen untuk melakukan keputusan pembelian ulang yang ditawarkan oleh perusahaan kepada konsumen agar pelaku bisnis dapat mempertahankan bisnisnya secara berkesinambungan. Mempertahankan pelanggan yang sudah ada menjadi fokus penting bagi sebuah perusahaan, sehingga perusahaan harus mendorong tingkat pembelian ulang dari konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris pengaruh citra merek, kualitas produk, dan promosi terhadap keputusan pembelian ulang konsumen pada Pod Chocolate Bali. Populasi penelitian adalah masyarakat sekitar yang pernah berbelanja di Pod Chocolate Bali. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 80 responden dengan menggunakan teknik non probability sampling. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) citra merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian ulang, (2) kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian ulang dan (3) promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian ulang. Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan penelitian dan masukan bagi penelitian-penelitian selanjutnya yang berkaitan dengan pengaruh citra merek, kualitas produk dan promosi terhadap keputusan pembelian ulang serta dapat memperkaya bahan kepustakaan dan mampu menjadi bahan referensi bagi lembaga untuk di masa yang akan datang
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R.4195 FEB-MAN / 2022 |
Uncontrolled Keywords: | Citra Merek, Kualitas Produk, Promosi, dan Keputusan Pembelian Ulang |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Keputusan Pembelian Ulang |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | adhi satriawan |
Date Deposited: | 28 Oct 2024 05:18 |
Last Modified: | 28 Oct 2024 05:18 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7360 |