IMPLEMENTASI UNDANG - UNDANG NOMOR 24 TAHUN 2011 TENTANG BADAN PENYELENGGARA JAMINAN SOSIAL DALAM TERJADINYA KECELAKAAN KERJA DI PT. SARI CITRA SEDANA ARTA

MAHARDIKA, I MADE AGUS DWI (2024) IMPLEMENTASI UNDANG - UNDANG NOMOR 24 TAHUN 2011 TENTANG BADAN PENYELENGGARA JAMINAN SOSIAL DALAM TERJADINYA KECELAKAAN KERJA DI PT. SARI CITRA SEDANA ARTA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
R.1928.FH_BAB I.pdf - Other

Download (176kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.1928.FH.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (596kB)

Abstract

Tenaga kerja memiliki peran yang sangat penting sebagai penunjang dalam pembangunan nasional, untuk itu peningkatan kualitas tenaga kerja serta perlingungan terhadap tenaga kerja harus di sesuaikan dengan harkat dan martabat manusia. Risiko kecelakaan kerja kemungkinan besar bisa terjadi, hal ini disebabakan oleh semakin meningkatnya penggunaan teknologi diberbagai sektor kegiatan usaha, sehingga dapat mengakibatkan semakin tingginya resiko yang mengancam keselamatan, kesehatan dan kesejahteraan buruh/pekerja. Pasal 15 ayat(1) menyatakan “Pemberi kerja secara bertahap wajib mendaftarkan dirinya dan Pekerjanya sebagai Peserta kepada BPJS sesuai dengan program Jaminan Sosial yang diikuti.” Namun pada kenyataannya setiap pekerja seringkali tidak mengetahui atau belum paham mengenai program jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kesehatan yang telah direncanakan pemerintah yang merupakan hak setiap pekerja/buruh yang sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengusaha, dan pada saat mengalami gangguan atau masalah kesehatan cenderung lebih memilih mengatasi sendiri masalah kesehatan mereka yang berakibat dengan berkurangnya pendapatan para pekerja untuk memenuhi kebutuhan dasar mereka. Jenis penelitian yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah penelitian hukum empiris. Adapun permasalahan yang dikaji, yaitu implementasi terkait pemberian jaminan sosial Pada PT Sari Citra Sedana Arta yang dimana pihak perusahaan wajib sepenuhnya bertanggungjawab atas kecelakaan yang dialami oleh pekerja, serta perusahaan harus menerapkan sistem keselamatan kerja. Serta sanksi hukum bagi perusahaan yang tidak melaksanakan program jaminan sosial tenaga kerja, pemberi kerja yang tidak mengikutsertakan pekerja dalam program jaminan sosial BPJS Ketenagakerjaan, maka akan dikenakan sanksi administratif. Kecelakaan kerja merupakan resiko yang harus dihadapi oleh tenaga kerja dalam melakukan pekerjaannya, terjadinya kecelakaan kerja bertalian dengan keselamatan kerja yaitu kecelakaan yang terjadi di tempat kerja atau dikenal dengan istilah kecelakaan industri.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/1928/FH/2024
Uncontrolled Keywords: Ketenagakerjaan, Kecelakaan Kerja, Tenaga Kerja
Subjects: F. HUKUM (Law) > Ketenagakerjaan
Divisions: Fakultas Hukum > Sarjana Hukum
Depositing User: ida bagus indra pratama
Date Deposited: 10 Oct 2024 03:52
Last Modified: 10 Oct 2024 03:52
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7220

Actions (login required)

View Item
View Item