DAMARA, I WAYAN SANDIKA KORY (2024) PENGARUH KOMPETENSI, MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PANORAMA HOTEL KABUPATEN GIANYAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.6540.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (214kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.6540.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (871kB)
Abstract
Sumber daya manusia merupakan salah satu faktor yang ikut terlibat secara langsung dalam menjalankan kegiatan perusahaan dan berperan penting dalam meningkatkan kinerja perusahaan dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Banyaknya faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan, diantaranya masalah kompetensi, motivasi dan disiplin kerja. Begitu juga pada Panorama Hotel, kompetensi, motivasi dan disiplin kerja merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan. Adanya perhatian dan temuan mengenai permasalahan kompetensi, motivasi dan disiplin kerja dalam upaya untuk memperbaiki dan meningkatkan kinerja karyawan sesuai dengan tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kompetensi, motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada Panorama Hotel Kabupate Gianyar. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan pada Panorama Hotel Kabupaten Gianyar yang berjumlah 43 orang. Berdasarkan penelitian ini karena jumlah populasi tidak lebih dari 100 orang responden, maka responden dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan pada Panorama Hotel Kabupaten Gianyar yaitu sebanyak 43 orang. Sedangkan teknik pengambilan sampel menggunakan metode sampling jenuh. Analisis data pada penelitian ini menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda dengan menggunakan aplikasi IBM SPSS Statistic 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Panorama Hotel Kabupaten Gianyar. 2) Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Panorama Hotel Kabupaten Gianyar. 3) Disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Panorama Hotel Kabupaten Gianyar.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/6540/FEB-MAN/2024 |
Uncontrolled Keywords: | Kompetensi, Motivasi, Disiplin Kerja dan Kinerja Karyawan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 10 Oct 2024 01:51 |
Last Modified: | 10 Oct 2024 01:51 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7212 |