AMANDA, VIKA AGUSTYA (2021) PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO ASSETS RATIO DAN TOTAL ASSETS TURNOVER RATIO TERHADAP FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2017-2019. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4004.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (154kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4004.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (818kB)
Abstract
Financial Distress adalah suatu konsep luas yang terdiri dari beberapa situasi dimana perusahaan menghadapi masalah kesulitan keuangan. Analisis rasio keuangan adalah hubungan yang dihitung dari informasi keuangan sutau perusahaan dan digunakan untuk tujuan perbandingan. Rasio keuangan yang digunakan yaitu rasio likuiditas (current ratio), rasio leverage (debt to assets ratio), dan rasio aktivitas (total assets turnover ratio). Fokus pada penelitian ini adalah sektor property dan real estate. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh current ratio, debt to assets ratio, dan total assets turnover ratio terhadap financial distress pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi penelitian adalah perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 35 perusahaan property dan real estate yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling. Alat analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa current ratio berpengaruh positif dan signifikan terhadap financial distress, debt to assets ratio berpengaruh negatif dan signifikan terhadap financial distress, total assets turnover ratio tidak berpengaruh terhadap financial distress, dan current ratio, debt to assets ratio, dan total assets turnover ratio secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap financial distress. Penelitian selanjutnya dapat menambahkan variabel independen diluar rasio keuangan seperti rasio nilai pasar, rasio ukuran perusahaan, good corporate governance, dll dengan sektor yang berbeda.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/4004/FEB-MAN/2021 |
Uncontrolled Keywords: | current ratio, debt to assets ratio, total assets turnover ratio, financial distress |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Financial Distress F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | bagus indra |
Date Deposited: | 11 Sep 2024 03:52 |
Last Modified: | 11 Sep 2024 03:52 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7072 |