ANTARI, NI KADEK INTAN YUNI (2024) ANALISIS KARAKTERISTIK DAN EFEKTIVITAS PENGOLAHAN SAMPAH DI PUSAT DAUR ULANG MENGWITANI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.6.FT-LING_BAB I-II.pdf - Other
Download (878kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.6.FT-LING.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Abstract
Salah satu permasalahan yang timbul diakibatkan adanya peningkatan penduduk setiap tahunnya, dan bersamaan dengan meningkatnya jumlah kegiatan serta konsumsi penduduk di Kecamatan Mengwi yang berakibat meningkatnya jumlah timbulan sampah. Tujuan dari pelaksanaan penelitian ini untuk mengetahui karakteristik (timbulan, komposisi dan densitas) sampah dan untuk mengetahui keefektivitasan pengolahan sampah di Pusat Daur Ulang (PDU) Mengwitani. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, dimana pengukuran timbulan sampah mengacu pada metode Load-count analysis, pengukuran komposisi dan densitas sampah menggunakan dengan SNI 19-3964-1995, serta pengukuran efektivitas dilakukan dengan metode inventarisasi unit-unit pengolahan sampah yang ada di PDU Mengwitani. Data inventarisasi tersebut digunakan untuk menyusun kesetimbangan massa (mass balance) yang masuk dan keluar dari setiap unit pengolahan untuk analisis data dalam proses menentukan efektivitas pengolahan sampah di PDU Mengwitani. Hasil penelitian menunjukkan jumlah rata-rata timbulan sampah total sebesar 28.817 kg dan densitas sampah total sebesar 154,95 kg/m3 . Komposisi sampah ratarata tertinggi adalah sampah sisa makanan mencapai 40,71 kg dengan rata-rata persentase sampah makanan mencapai 40,57% dengan densitas komposisi 139,17 kg/m3 . Hal tersebut dikarenakan sebagian besar berasal dari warung, restaurant, dan pasar. Efektivitas pengolahan sampah di PDU Mengwitani didapatkan hasil total sampah masuk selama satu tahun terhitung dari Juni 2023 hingga Juni 2024 mencapai 236.911,18 kg. Dengan total sampah organik basah sebesar 219,53 kg dan sampah anorganik 2.086,11 kg. Total residu mencapai 233.999,62 kg dengan sampah yang dibakar yaitu sebanyak 233.999,62 kg. Sampah yang dibakar kemudian menghasilkan sisa abu sebesar 73.905,33 kg sehingga, persentase total rata-rata reduksi sampah di PDU Mengwitani selama satu tahun sebesar 70,14%.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/6/FT-LING/2024 |
Uncontrolled Keywords: | Pusat Daur Ulang (PDU), Karakteristik, Efektivitas |
Subjects: | F. TEKNIK > Pusat Daur Ulang (PDU) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Lingkungan |
Depositing User: | bagus indra |
Date Deposited: | 06 Sep 2024 02:02 |
Last Modified: | 06 Sep 2024 02:02 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6997 |