Pengaruh Lingkungan Kerja, Gaya Kepemimpinan Transformasional, dan Motivasi Terhadap Kinerja Guru Pada SMP Negeri 3 Ubud

Nova, I Kadek Ari (2023) Pengaruh Lingkungan Kerja, Gaya Kepemimpinan Transformasional, dan Motivasi Terhadap Kinerja Guru Pada SMP Negeri 3 Ubud. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.5482.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other

Download (330kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.5482.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Kinerja merupakan sebuah penggambaran mengenai tingkat pencapaian pelaksanaan suatu program kegiatan atau kebijakan dalam mewujudkan sasaran, tujuan, visi, dan misi yang dituangkan dalam suatu perencanaan strategis suatu organisasi. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kinerja yaitu lingkungan kerja, gaya kepemimpinan transformasional dan motivasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji Pengaruh lingkungan kerja, gaya kepemimpinan transformasional, dan motivasi terhadap kinerja guru pada SMP Negeri 3 Ubud. Populasi dalam penelitian ini merupakan seluruh guru pada SMP Negeri 3 Ubud yang berjumlah 33 orang. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 33 orang guru. Pengumpulan data dengan penyebaran kuesioner yang menggunakan skala likert dengan skor nilai 1 sampai 5. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru pada SMP Negeri 3 Ubud. Gaya kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru pada SMP Negeri 3 Ubud. Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru pada SMP Negeri 3 Ubud.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/5482/FEB-MAN/2023
Uncontrolled Keywords: lingkungan kerja, gaya kepemimpinan transformasional, motivasi, kinerja
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Lingkungan Kerja
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: bagus indra
Date Deposited: 08 Jul 2024 05:12
Last Modified: 08 Jul 2024 05:12
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6640

Actions (login required)

View Item
View Item