Pengaruh Profitabilitas, Leverage, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Manajemen Laba Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) TAHUN 2020-2022

Santih, Ni Made Praarthini Samitha (2024) Pengaruh Profitabilitas, Leverage, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Manajemen Laba Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) TAHUN 2020-2022. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.6201.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other

Download (164kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.6201.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (926kB)

Abstract

Kinerja suatu perusahaan tercermin dari pengelolaan laba suatu perusahaan, apakah efisien atau oportunistik. Manajemen laba yang efisien mengacu pada manajemen yang memiliki tujuan meningkatkan akurasi informasi, sedangkan oportunisme mengacu pada penyesuaian keuntungan sesuai dengan kebutuhan dan untuk menguntungkan pihak tertentu. Fenomena perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2020-2022 adalah terdapat stakeholders yang menuntut manajemen untuk menghasilkan keuntungan (laba) yang tinggi mengingat perusahaan manufaktur merupakan sektor yang menggerakkan pembangunan ekonomi masyarakat Indonesia. Selain itu, terdapat inkonsistensi pada hasil penelitian sebelumnya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh Profitabilitas (ROA), Leverage (LEV) dan Ukuran Perusahaan (Size) terhadap Management Laba. Populasi dalam penelitan ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang berjumlah 226 perusahaan. Penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah 75 perusahaan dengan jumlah amatan sebanyak 225. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas dan leverage berpengaruh positif terhadap manajemen laba, sedangkan dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap manajemen laba

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Profitabilitas, Leverage, Ukuran Perusahaan, Manajemen Laba
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Manajemen Laba
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: bagus indra
Date Deposited: 26 Jun 2024 04:32
Last Modified: 26 Jun 2024 04:32
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6563

Actions (login required)

View Item
View Item