Pengaruh Pelatihan Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada Rumah Sakit Umum Daerah Wangaya Kota Denpasar

Permana, I Wayan Dananjaya (2024) Pengaruh Pelatihan Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada Rumah Sakit Umum Daerah Wangaya Kota Denpasar. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.5722.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other

Download (313kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.5722.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Setiap perusahaan memiliki tujuan sendiri-sendiri dalam mengikuti era industri global saat sekarang ini. Pencapaian tujuan perusahaan ini tidak terlepas dari setiap SDM yang ada di dalam perusahaan. Sehingga SDM yang ada di dalam perusahaan secara tidak langsung sangat mempengaruhi tingkat keberhasilan perusahaan dalam proses mencapai tujuan. Berhasil atau tidaknya suatu perusahaan ditentukan oleh SDM yang ada di dalamnya. Dalam mencapai kinerja yang baik, perusahaan juga harus mempunyai SDM dengan kinerja yang baik pula. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh pelatihan dan kompensasi terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Responden penelitian adalah karyawan Rumah Sakit Umum Wangaya Kabupaten Denpasar dengan sampel sebanyak 85 karyawan. Data dikumpulkan menggunakan instrumen kuesioner. Analisis data dibantu oleh program statistik menggunakan analisis dengan program Structural Equation Modeling (SEM), yaitu program analisis komputer Smart-PLS 4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Kompensasi tidak memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan. Pelatihan tidak memiliki pengaruh terhadap kepuasan kerja, sementara kompensasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. Pelatihan dan kompensasi secara tidak langsung melalui kepuasan kerja tidak memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan. Saran bagi penelitian selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menambahkan variabel lain seperti variabel demografi.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: pelatihan, kompensasi, kinerja, karyawan, rumah sakit
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kompensasi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: bagus indra
Date Deposited: 25 Jun 2024 05:26
Last Modified: 25 Jun 2024 05:26
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6527

Actions (login required)

View Item
View Item