NUGRAHA, I KOMANG ADITYA PRAWIRA (2022) PENGARUH KARAKTERISTIK INDIVIDU, KOMPETENSI, DAN IKLIM ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT TELKOM CABANG UBUD GIANYAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4706.FEB-MAN-15-62.pdf - Other
Download (4MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4706.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (14MB)
Abstract
PT Telkom sebagai perusahaan BUMN sudah seharusnya memberikan pelayanan yang memuaskan bagi konsumennya, untuk itu dibutuhkan karyawan yang kompeten di bidang kerjanya masing-masing sehingga dapat menunjukkan kinerja yang maksimal dalam memberikan pelayanan. Tetapi beberapa permasalahan mulai dihadapi mulai dari karakteristik individu, kompetensi karyawan, dan iklim organisasi yang belum kondusif sehingga menyebabkan kinerja karyawan yang kurang maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti emperis pengaruh karakteristik individu, kompetensi, dan iklim organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT Telkom Cabang Ubud Gianyar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan pada PT Telkom Cabang Ubud Gianyar sebanyak 35 orang, teknik penentuan sampel menggunakan sampel jenuh, sehingga seluruh populasi dijadikan sampel. Alat analisis yang digunakan adalah analisis linier berganda, uji asumsi klasik, uji t, dan uji F. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa karakteristik individu berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT Telkom Cabang Ubud Gianyar. Kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT Telkom Cabang Ubud Gianyar. Iklim organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT Telkom Cabang Ubud Gianyar.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/4706/FEB-MAN/2022 |
Uncontrolled Keywords: | Karakteristik Individu, Kompetensi, Iklim Organisasi, Kinerja Karyawan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | kadek gandarini |
Date Deposited: | 12 Jun 2024 02:56 |
Last Modified: | 12 Jun 2024 02:56 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6415 |