Saputra, I Komang Jodi (2024) Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Sistem Informasi Akuntansi pada Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Kecamatan Bangli. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4657.FEB-AK_BAB I-II.pdf - Other
Download (156kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4657.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (773kB)
Abstract
Peningkatan kinerja lembaga keuangan, terutama Lembaga Perkreditan Desa (LPD), menjadi suatu keharusan dalam mendukung pembangunan ekonomi di wilayah pedesaan. Sistem Informasi Akuntansi (SIA) memiliki peran krusial dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional LPD. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja SIA pada LPD di Kabupaten Bangli, khususnya di desa-desa pelosok yang menghadapi kendala aksesibilitas dan keterbatasan sumber daya manusia. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk meneliti pengaruh keterlibatan pengguna dalam pengembangan sistem informasi, program pelatihan dan pendidikan pemakai, dukungan manajemen puncak, kemampuan teknik personal, dan pengalaman kerja terhadap kinerja sistem informasi pada lembaga perkreditan desa (LPD) Kecamatan Bangli. Analisis data yang digunakan adalah teknik regresi linier berganda dengan pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 46 karyawan. hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel program pelatihan dan pendidikan pemakai berpengaruh positif terhadap kinerja sistem informasi akuntansi, sedangkan variabel keterlibatan pengguna dalam pengembangan sistem informasi, dukungan manajemen puncak, kemampuan teknik personal, dan pengalaman kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja sistem informasi akuntansi.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kinerja sistem informasi akuntansi, keterlibatan pengguna dalam pengembangan sistem informasi, program pelatihan dan pendidikan pemakai, dukungan manajemen puncak, kemampuan teknik personal, dan pengalaman kerja |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Kinerja Sistem Informasi Akuntansi (SIA) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 24 May 2024 02:33 |
Last Modified: | 24 May 2024 02:33 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6322 |