PENGARUH RETURN ON ASSET (ROA), DEBT TO EQUITY RATIO (DER), DAN INFLASI TERHADAP HARGA SAHAM SUB SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2020-2022

WIJAYA, GEDE ARTHA (2024) PENGARUH RETURN ON ASSET (ROA), DEBT TO EQUITY RATIO (DER), DAN INFLASI TERHADAP HARGA SAHAM SUB SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2020-2022. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
2002612010489-14-50.pdf - Other

Download (588kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
2002612010489.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Pasar modal memiliki fungsi sebagai sumber pendanaan untuk bisnis atau saluran di mana perusahaan dapat mengumpulkan uang dari komunitas investor. Dalam berinvestasi di pasar modal, para investor perlu mengetahui dengan akurat mengenai informasi-informasi penting tentang perusahaan yang dibutuhkan untuk dapat melakukan keputusan investasi yang tepat.
Harga saham perusahaan publik menjadi perhatian bagi investor, karena investor mengharapkan keuntungan dari investasi yang dilakukannya dalam bentuk capital gain. Harga pasar saham dari suatu perusahaan publik dapat meningkat atau menurun disebabkan oleh berbagai faktor atau informasi, yaitu faktor internal maupun eksternal. Profitabilitas dan struktur modal sebagai faktor internal serta tingkat inflasi sebagai faktor eksternal perusahaan juga masih menjadi perhatian yang penting bagi investor dalam memperkirakan harga saham sehingga perlu dilakukan pengujian mengenai pengaruh Return on Asset (ROA), Debt to Equity Ratio (DER), dan tingkat inflasi terhadap harga saham.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Return on Asset (ROA), Debt to Equity Ratio (DER), tingkat inflasi terhadap harga saham. Penelitian ini dilakukan di Bursa Efek Indonesia, dengan objek penelitian subsektor makanan dan minuman periode 2020 – 2022. Penentuan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan metode purposive sampling, sehingga diperoleh 29 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa Return on Asset (ROA) berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham, Debt to Equity Ratio (DER) dan tingkat inflasi tidak berpengaruh terhadap harga saham pada subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Hal ini menunjukkan besar kecilnya nilai ROA merupakan acuan utama yang akan mempengaruhi kenaikan atau penurunan harga saham perusahaan.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/5893/FEB-MAN/2024
Uncontrolled Keywords: return on asset (ROA), debt to equity ratio (DER), tingkat inflasi, harga saham, Bursa Efek Indonesia
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Harga Saham
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: kadek gandarini
Date Deposited: 21 May 2024 03:53
Last Modified: 21 May 2024 03:53
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6315

Actions (login required)

View Item
View Item