RAHAYU, NI KETUT LEDYS SRI (2024) PENGARUH DISIPLIN KERJA , BEBAN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN JAYA SEMBAKO ABIANSEMAL. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
2002612010816-15-45.pdf - Other
Download (299kB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
2002612010816.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Kinerja merupakan istilah yang berasal dari kata job performence atau actual performance (prestasi kerja atau prestasi sesungguhnya dicapai seseorang). Terdapat dua faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan yaitu faktor dalam diri karyawan dan faktor pekerjaanya. Faktor yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan antara lain disiplin kerja, beban kerja, dan lingkungan kerja. Penelitian ini dilakukan pada Jaya Sembako Abiansemal yang beralamat di Banjar Kedampal, Desa Abiansemal, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung. Obyek penelitian adalah pengaruh disiplin kerja, beban kerja, dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan Jaya Sembako Abiansemal. Populasi yang diambil dalam penelitian ini adalah karyawan yang ada pada Jaya Sembako Abiansemal yang berjumlah 34 orang karyawan.Metode penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh atau sensus, dimana anggota populasi dijadikan sampel.Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, studi dokumentasi, dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Jaya Sembako Abiansemal, beban kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Jaya Sembako Abiansemal, lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Jaya Sembako Abiansemal.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/5939/FEB-MAN/2024 |
Uncontrolled Keywords: | disiplin kerja, beban kerja, lingkungan kerja, kinerja karyawan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | kadek gandarini |
Date Deposited: | 21 May 2024 03:27 |
Last Modified: | 21 May 2024 03:27 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6311 |