Wiguna, Gusti Ngurah Suryantha (2023) Pengaruh Organizational Citizenship Behavior, Kepuasan Kerja dan Budaya Organisasi terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Bank BPD Bali Capem Candidasa. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4971.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (218kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4971.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (923kB)
Abstract
Perusahaan perlu meningkatkan kinerja karyawan untuk kesejahteraan dan kualitas kemampuan karyawan. Organizational Citizenship Behavior ini disebut juga sebagai perilaku di luar peran (extra-role behavior), yang merupakan perilaku yang sangat dihargai ketika dilakukan oleh karyawan, walau tidak terdeskripsi secara formal dalam meningkatkan efektifitas dan kinerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Organizational Citizenship Behavior, kepuasan kerja dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan di Bank BPD Bali Kantor Capem Candidasa. Metode nalisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah seluruh karyawan Bank BPD Bali kantor Capem Candidasa sebanyak 30 orang sampel. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode kuesioner, dan diukur dengan menggunakan skala likert. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Organizational Citizenship Behavior berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Bank BPD Bali kantor Capem Candidasa. Hal ini berarti bahwa semakin baik organizational citizenship behavior perusahaan, maka semakin meningkat kinerja karyawan pada Bank BPD Bali kantor Capem Candidasa. Kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Bank BPD Bali kantor Capem Candidasa. Hal ini berarti bahwa semakin tinggi tingkat kepuasan kerja karyawan, maka semakin meningkat kinerja karyawan pada Bank BPD Bali kantor Capem Candidasa. Budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Bank BPD Bali kantor Capem Candidasa. Hal ini berarti bahwa semakin baik budaya organisasi perusahaan, maka semakin meningkat kinerja karyawan pada Bank BPD Bali kantor Capem Candidasa.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Organizational Citizenship Behavior, Kepuasan Kerja, Budaya Organisasi, Kinerja Karyawan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kepuasan Kerja |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 29 Apr 2024 04:56 |
Last Modified: | 29 Apr 2024 04:56 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6091 |