Permana, Enryan Adhe (2023) Pengaruh Konflik Kerja, Budaya Organisasi, dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas Perhubungan Provinsi Bali. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4951.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (167kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4951.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (970kB)
Abstract
Kinerja pegawai merupakan salah satu faktor penentu keberhasilan instansi atau organisasi dalam mencapai tujuannya. Untuk itu kinerja dari pegawai dapat mempengaruhi kinerja instansi secara keseluruhan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh konflik kerja, budaya organisasi, dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai pada Dinas Perhubungan Provinsi Bali. Pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh yaitu mengambil seluruh pegawai Dinas Perhubungan Provinsi Bali yang berjumlah 93 orang. Pengumpulan data dengan penyebaran kuesioner yang menggunakan skala likert dengan skor nilai 1 sampai 5. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel konflik kerja terhadap kinerja pegawai. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel budaya organisasi terhadap kinerja pegawai. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | konflik kerja, budaya organisasi, lingkungan kerja, kinerja |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Budaya Organisasi F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Lingkungan Kerja |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 27 Apr 2024 01:40 |
Last Modified: | 27 Apr 2024 01:40 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6075 |