Nugraha, I Komang Rian (2024) Pengaruh Kualitas Pelayanan Fiskus, Kesadaran Wajib Pajak, Kebijakan Pajak, Tingkat Pendidikan dan Sanksi Pajak terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Bumi dan Bangunan di Badan Pendapatan Daerah Pemerintah kota Denpasar. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4464.FEB-AK_BAB I-II.pdf - Other
Download (160kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4464.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (664kB)
Abstract
Pembangunan adalah suatu proses kegiatan yang dilakukan dalam rangka pengembangan atau mengadakan perubahan-perubahan kearah keadaan yang lebih baik. Pembangunan yang ingin dicapai bangsa Indonesia adalah mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur yang merata baik materi maupun spiritual berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Kegiatan pembangunan nasional yang dikembangkan oleh pemerintah tidak terlepas dari peran dan fungsi dari pajak, keberhasilan pemerintah dalam mensosialisasi arti penting pajak menjadi solusi untuk melakukan pengelolaan dan pembiayaan pembangunan nasional. Pajak bumi dan bangunan merupakan salah satu faktor pemasokan bagi negara terutama pemerintahan daerah yang cukup potensial dan berkontribusi terhadap pendapatan daerah. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris pengaruh kualitas pelayanan pajak, kesadaran wajib pajak, kebijakan pajak, tingkat pendidikan dan sanksi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan pada Badan Pendapatan Daerah Pemerintah Kota Denpasar. Populasi dalam penelitian ini adalah wajib pajak yang memiliki pajak bumi dan bangunan yang terdaftar di Badan Pendapatan Daerah Kota Denpasar. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 responden yang ditentukan berdasarkan teknik sampling insidental. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesadaran wajib pajak, kebijakan perpajakan, tingkat pendidikan, dan sanksi perpajakan berpengaruh positif terhadap sistem kepatuhan wajib pajak, sedangkan variabel kualitas pelayanan perpajakan tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak. Penelitian selanjutnya adalah diharapkan untuk mempertimbangkan variabel-variabel yang akan digunakan agar hasil penelitian lebih baik lagi di masa yang akan datang. Hal ini dikarenakan kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak bumi dan bangunan tidak hanya dipengaruhi oleh 5 variabel saja yaitu kualitas pelayanan fiskus, kesadaran wajib pajak, kebijakan pajak, tingkat pendidikan dan sanksi pajak tetapi masih banyak faktor lain seperti faktor penerapan e-system, sikap wajib pajak, tingkat pendapatan yang dapat mempengaruhi kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak bumi dan bangunan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kualitas pelayanan pajak, kesadaran wajib pajak, kebijakan pajak, tingkat pendidikan, sanksi pajak, kepatuhan wajib pajak |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Kesadaran Wajib Pajak F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Sanksi Pajak |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 19 Apr 2024 05:05 |
Last Modified: | 19 Apr 2024 05:05 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6023 |