Putri, Ni Putu Yulia Puspita (2024) Pengaruh Budaya Organisasi, Gaya Kepemimpinan dan Motivasi Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Bali Holidays Mandiri Tour dan Travel Badung. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5788.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (4MB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5788.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (15MB)
Abstract
Sumber daya manusia sebagai investasi bagi perusahaan lebih mengemuka. Sumber daya inilah yang memegang peran berarti sejauh mana perusahaan hendak berkembang. Perusahaan harus berupaya semaksimal mungkin dapat memberikan kepuasan kerja yang besar buat karyawannya agar dapat merealisasikan tujuan tersebut. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi, gaya kepemimpinan, motivasi terhadap kepuasan kerja di Bali Holiday Mandiri Tour dan Travel Badung. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan di Bali Holiday Mandiri Tour dan Travel yang berjumlah 71 orang. Sampel pada penelitian ini ditentukan dengan teknik sampling jenuh yaitu teknik pengambilan sampel dimana seluruh anggota populasi digunakan sebagai sampel. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dengan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan Statistical Program for Social Science (SPSS) Version 25. Hasil analisis menunjukan bahwa (1) budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan Bali Holiday Mandiri Tour dan Travel, (2) gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan Bali Holiday Mandiri Tour dan Travel, (3) motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan Bali Holiday Mandiri Tour dan Travel
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Budaya Organisasi, Gaya Kepemimpinan, Motivasi, Kepuasan Kerja |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Budaya Organisasi F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kepuasan Kerja |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 22 Mar 2024 03:19 |
Last Modified: | 22 Mar 2024 03:19 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5909 |