Pengaruh Lingkungan Kerja, Motivasi kerja, dan Karakteristik Pekerjaan Terhadap Kinerja karyawan pada Perumda Air Minum Panca Mahottama Kabupaten Klungkung

Pradnyana, Tjokorda Gde Yura (2024) Pengaruh Lingkungan Kerja, Motivasi kerja, dan Karakteristik Pekerjaan Terhadap Kinerja karyawan pada Perumda Air Minum Panca Mahottama Kabupaten Klungkung. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.5785.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other

Download (179kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.5785.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (910kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja, motivasi kerja, dan karakteristik pekerjaan terhadap kinerja karyawan. Untuk mencapai organisasi yang berfungsi secara efektif dan sesuai dengan sasaran organisasi, maka organisasi harus memiliki kinerja karyawan yang baik yaitu dengan melaksanakan tugas-tugasnya dengan cara yang handal. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan dalam perusahaan adalah lingkungan kerja. Lingkungan kerja yang nyaman dapat meningkatkan kinerja karyawan agar dalam pelaksanaan tugasnya dapat di kerjakan secara optimal, sehat, aman dan kenyamananya terjaga. Faktor lain yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan adalah motivasi kerja. Jika manajemen dapat memahami persoalan motivasi dan mengatasinya maka perusahaan akan mendapatkan kinerja karyawan yang optimal sesuai dengan standar yang di tentukan. Selain lingkungan dan motivasi kerja, karakteristik pekerjaan yang ada pada perusahaan juga dapat mempengaruhi kinerja karyawan. Karakteristik pekerjaan menentukan kesesuaian seseorang dengan bidang tertentu dalam bekerja dan memungkinkan seseorang untuk lebih berhasil dalam bidang pekerjaannya. Penelitian ini dilaksanakan pada Perumda Air Minum Panca Mahottama Kabupaten Klungkung yang berlokasi di JL. Gusti Ngurah Rai, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung. Sampel dalam penelitian ini adalah karyawan pada Perumda Air Minum Panca Mahottama Kabupaten Klungkung yang berjumlah 58 orang. Teknik penentuan sampel menggunakan stratified random sampling, dimana merupakan teknik penentuan sampel dengan pengambilan anggota sampel dari populasi yang dilakukan secara acak dengan memperhatikan strata dalam populasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, dan karakteristik pekerjaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Lingkungan kerja, Motivasi kerja, Karakteristik pekerjaan, Kinerja Karyawan
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan
F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Lingkungan Kerja
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: ida bagus indra pratama
Date Deposited: 22 Mar 2024 02:34
Last Modified: 22 Mar 2024 02:34
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5906

Actions (login required)

View Item
View Item