Pengaruh Pengetahuan Tentang Pajak, Kualitas Pelayanan Pajak, Ketegasan Sanksi Perpajakan, Motivasi Wajib Pajak Dan Tingkat Pendidikan Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak

Putra, Kadek Dwi Samara (2024) Pengaruh Pengetahuan Tentang Pajak, Kualitas Pelayanan Pajak, Ketegasan Sanksi Perpajakan, Motivasi Wajib Pajak Dan Tingkat Pendidikan Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.4439.FEB-AK_BAB I-II.pdf - Other

Download (305kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.4439.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Kepatuhan wajib pajak merupakan sikap tunduk, taat dan patuhnya wajib pajak dalam melaksanakan hak dan kewajiban perpajakannya sesuai dengan undang-undang perpajakan yang berlaku. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pengetahuan Tentang Pajak, Kualitas pelayanan pajak, Ketegasan Sanksi Perpajakan, Motivasi wajib pajak dan Tingkat Pendidikan Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Koperasi Se-Kecamatan Blahbatuh Sampel dalam Penelitian ini adalah Koperasi Se-Kecamatan Blahbatuh yang aktif dan terdaftar di Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Gianyar, responden berjumlah 100 orang Penentuan sampel menggunakan metode Accidental Sampling dengan menggunakan rumus Slovin . Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa variabel pengetahuan tentang pajak,ketegasan sanksi perpajakan dan tingkat pendidikan tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak, sedangkan kualitas pelayanan pajak, motivasi wajib pajak berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak koperasi di Kecamatan Blahbatuh

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan tentang pajak, Kualitas pelayanan pajak, Ketegasan sanksi perpajakan, Motivasi wajib pajak, dan Tingkat pendidikan, Kepatuhan wajib pajak
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Pajak
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: ida bagus indra pratama
Date Deposited: 21 Mar 2024 02:57
Last Modified: 21 Mar 2024 02:57
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5883

Actions (login required)

View Item
View Item