Pengaruh Pemberian Krim Kombinasi Ekstrak Buah dan Daun Banang-Banang (Xylocarpus granatum J. Koenig) terhadap Jumlah Melanin pada Kulit Marmut (Cavia porcellus) yang diberikan Paparan UVB

Adnyani, Ni Putu Lilis (2024) Pengaruh Pemberian Krim Kombinasi Ekstrak Buah dan Daun Banang-Banang (Xylocarpus granatum J. Koenig) terhadap Jumlah Melanin pada Kulit Marmut (Cavia porcellus) yang diberikan Paparan UVB. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.171.FARMASI_BAB I-II.pdf - Other

Download (547kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.171.FARMASI.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Kulit merupakan organ tubuh bagian luar yang dapat menerima berbagai paparan oleh lingkungan, termasuk paparan sinar UV. Radiasi sinar UV dapat menginduksi proses pembentukan pigmen melanin (melanogenesis). Peningkatan pigmen melanin berlebih dalam kulit dapat mengakibatkan timbulnya bintik hitam, sunburn, eritema, tanning, fotosensitivitas serta efek jangka panjang berupa aging, melasma bahkan melanoma. Tanaman banang-banang (Xylocarpus granatum J. Koenig), khususnya bagian buah dan daun diketahui mengandung senyawa alkaloid, flavonoid, monoterpene, triterpenoid, tetratriterpenoid, limonoid, proanthocyanidins, steroid dan asam fenolat yang memiliki aktivitas antioksidan dan inhibitor enzim tyrosinase sehingga dapat mencegah risiko hiperpigmentasi dan kerusakan kulit akibat paparan sinar UVB. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian krim kombinasi ekstrak buah dan daun banangbanang serta untuk mengetahui berapa konsentrasi yang efektif terhadap penurunan jumlah melanin pada kulit marmut (Cavia porcellus) yang diberikan paparan sinar UVB. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimental dengan rancangan penelitian randomized posttest only with control group design. Subjek penelitian berupa 15 hewan coba marmut yang terbagi menjadi 5 kelompok, yaitu kontrol negatif (basis krim), kontrol positif (krim hidrokuinon 2%), krim kombinasi ekstrak buah dan daun banang-banang dengan konsentrasi 5%, kombinasi 10% dan kombinasi 15%. Pengolesan krim dilakukan sebanyak 2 kali sehari selama 2 minggu dengan dosis pengolesan krim sebesar 3 mg/cm2 . Paparan UVB diberikan sebanyak 3 kali seminggu selama 2 minggu dengan total dosis penyinaran sebesar 390 mJ/cm2 . Dilakukan euthanasia pada marmut dengan injeksi ketamine dosis berlebih 100 mg/kgBB secara intraperitoneal. Pengujian jumlah melanin pada preparat epidermis dianalisis menggunakan pewarnaan Hematoxylin-Eosin (HE). Rata-rata jumlah melanin dinyatakan dalam satuan sel dan dihitung secara numerik berdasarkan 5 lapang pandang. Analisis statistik data jumlah melanin menggunakan SPSS 22 dengan uji One Way ANNOVA yang dilanjutkan dengan uji Post Hoc LSD. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan bermakna antara kelompok kontrol negatif dengan kontrol positif dan kombinasi 15% (p<0,05) sehingga dapat disimpulkan bahwa krim kombinasi ekstrak buah dan daun banangbanang pada konsentrasi 15% memberikan pengaruh dan efektif terhadap penurunan jumlah melanin pada kulit marmut yang diberikan paparan UVB.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Banang-banang, marmut, melanin, tabir surya, UVB
Subjects: F. FARMASI > Tabir surya
Divisions: Fakultas Farmasi > Sarjana Farmasi
Depositing User: ida bagus indra pratama
Date Deposited: 24 Feb 2024 01:35
Last Modified: 24 Feb 2024 01:35
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5814

Actions (login required)

View Item
View Item