Pengaruh Quick Ratio (QR), Net Profit Margin (NPM) Dan Earning Per Share (EPS) Terhadap Harga Saham Pada Sektor Kesehatan Dan Farmasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2020-2022

Natasya, Ni Luh Tirta Sari (2024) Pengaruh Quick Ratio (QR), Net Profit Margin (NPM) Dan Earning Per Share (EPS) Terhadap Harga Saham Pada Sektor Kesehatan Dan Farmasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2020-2022. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.5766.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other

Download (335kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.5766.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Saham adalah surat berharga sebuah perusahaan yang menjadi tanda bukti kepemilikan suatu perusahaan. Investor yang cerdas akan menilai prospek saham perusahaan yang akan dibeli dengan melihat laporan keuangan perusahaan tersebut. Adapun indikator yang dapat digunakan untuk melihat kinerja suatu perusahaan antara lain Quick Ratio (QR), Net Profit Margin (NPM) dan Earning Per Share (EPS). Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh Quick Ratio (QR), Net Profit Margin (NPM) dan Earning Per Share (EPS) terhadap harga saham pada sektor kesehatan dan farmasi yang terdaftar di bursa efek indonesia (BEI). Sampel dalam penelitian ini sebanyak 14 perusahaan yang ditentukan menggunakan metode purposive sampling. Alat analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis pada penelitian ini adalah model regresi berganda dengan menggunakan bantuan Program SPSS 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Quick Ratio (QR) berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap harga saham, Net Profit Margin (NPM) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham, sedangkan Earning Per Share (EPS) berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham. Saran bagi penelitian selanjutnya agar menambah periode tahun penelitian sehingga dapat menggambarkan kondisi pasar modal lebih mendalam untuk jangka waktu yang panjang dan diharapkan dapat mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan variabel-variabel lain yang mungkin dapat memberikan pengaruh yang lebih besar terhadap harga saham.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Harga Saham, Quick Ratio (QR), Net Profit Margin (NPM), Earning Per Share (EPS)
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Harga Saham
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: ida bagus indra pratama
Date Deposited: 23 Feb 2024 05:48
Last Modified: 23 Feb 2024 05:48
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5809

Actions (login required)

View Item
View Item