Pengaruh Disiplin Kerja, Komunikasi Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada LPD Desa Adat Mas

Nirmalayanti, Ni Kadek Putri (2024) Pengaruh Disiplin Kerja, Komunikasi Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada LPD Desa Adat Mas. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.5698.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other

Download (297kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.5698.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Kinerja merupakan hasil dari pekerjaan yang dilaksanakan dengan nilai yang di harapkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada LPD Desa Adat Mas, Untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh komunikasi terhadap kinerja karyawan LPD Desa Adat Mas, dan untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan pada LPD Desa Adat Mas. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan LPD Desa Adat Mas yang berjumlah 39 orang karyawan. Teknik penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik sampel jenuh. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji instrumen, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis korelasi berganda, analisis determinasi, dan uji t. Hasil penelitian menunjukan bahwa disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada LPD Desa Adat Mas, ini berarti bahwa semakin baik disiplin kerja karyawan maka kinerja karyawan pada LPD Desa Adat Mas juga semakin meningkat. Komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan LPD Desa Adat Mas, ini berarti bahwa semakin baik komunikasi maka kinerja karyawan pada LPD Desa Adat Mas juga semakin meningkat. Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan LPD Desa Adat Mas, ini berarti semakin baik pemberian kompensasi maka kinerja karyawan pada LPD Desa Adat Mas juga semakin meningkat.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Disiplin Kerja, Komunikasi, Kompensasai, Kinerja Karyawan
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Disiplin Kerja
F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: ida bagus indra pratama
Date Deposited: 22 Feb 2024 02:21
Last Modified: 22 Feb 2024 02:21
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5768

Actions (login required)

View Item
View Item