Meidayanti, Ni Ketut Ari (2024) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA, SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL, KEMAMPUAN MANAJEMEN, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PADA PT. PLN ( PERSERO ) UNIT INDUK DISTRIBUSI BALI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4418.FEB-AK_BAB I-II.pdf - Other
Download (262kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4418.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Laporan keuangan merupakan struktur yang menyajikan posisi keuangan
dan kinerja keuangan dalam sebuah entitas. Tujuan umum dari laporan keuangan
adalah untuk kepentingan umum dalam penyajian informasi mengenai posisi
keuangan (financial position), kinerja keuangan (financial performance), dan arus
kas (cash flow) dari entitas yang sangat berguna untuk membuat keputusan
ekonomis bagi para penggunanya. Laporan keuangan yang berkualitas diperlukan
untuk menjaga perekonomian efisien dan tumbuh secara berkelanjutan. Penting
bagi setiap entitas di sektor privat dan sektor publik untuk menjaga lebih akuntabel
dan transparan dalam hal pelaporan keuangan.
Penelitian ini dilakukan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris
pengaruh gaya kepemimpinan, kompetensi sumber daya manusia, sistem
pengendalian internal, kemampuan manajemen, dan komitmen organisasi terhadap
kualitas laporan keuangan dengan PT. PLN ( Persero ) Unit Induk Distribusi Bali
sebagai lokasi penelitian. Teori yang digunakan pada penelitian ini adalah Teori
Penatalayanan (Stewardship Theory) dan Teori Penetapan Tujuan (Goal Setting
Theory). Teknik Sampling yang digunakan adalah Purposive Sampling yaitu teknik
pengambilan sampel dengan jumlah 39 sampel yang ditentukan dengan
pertimbangan tertentu. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah
Regresi Linier Berganda.
Hasil Penelitian menunjukkan bahwa kompetensi sumber daya manusia dan
komitmen organisasi berpengaruh positif terhadap kualitas laporan keuangan.
Sedangkan gaya kepemimpinan, sistem pengendalian internal dan kemampuan
manajemen tidak berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan. Berdasarkan
hasil penelitian tersebut saran yang bisa diberikan adalah bagi peneliti selanjutnya
dapat menambahkan faktor lain yang mempengaruhi kualitas laporan keuangan
seperti penerapan sistem akuntansi keuangan, kualitas audit internal, good
governance, pemanfaatan teknologi informasi serta kualitas review untuk menguji
pengaruh terhadap kualitas laporan keuangan. Bagi peneliti selanjutnya juga dapat
memperluas subjek atau objek penelitiannya terkait kualitas laporan keuangan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/4418/FEB-AK/2024 |
Uncontrolled Keywords: | Gaya Kepemimpinan, Kompetensi SDM, SPI, Kemampuan Manajemen, Komitmen Organisasi, Kualitas Laporan Keuangan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Laporan Keuangan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | bagus dwi |
Date Deposited: | 22 Feb 2024 01:34 |
Last Modified: | 22 Feb 2024 01:34 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5756 |