PERBEDAAN PENURUNAN INDEKS PLAK GIGI BERDASARKAN BENTUK PERMUKAAN SIKAT GIGI DI KARANG TARUNA YOWANA BHUANA ANYAR, UBUNG KAJA, DENPASAR, BALI

Putra, I Putu Dika Diwangga (2024) PERBEDAAN PENURUNAN INDEKS PLAK GIGI BERDASARKAN BENTUK PERMUKAAN SIKAT GIGI DI KARANG TARUNA YOWANA BHUANA ANYAR, UBUNG KAJA, DENPASAR, BALI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.727.FKG_BAB I-II.pdf - Other

Download (368kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.727.FKG.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Plak gigi adalah deposit lunak yang melekat erat pada permukaan gigi, terdiri dari mikroorganisme yang berkembang biak tidak terjadi secara kebetulan melainkan terbentuk melalui serangkaian tahapan dalam suatu matrik interseluler jika seseorang mengabaikan kebersihan gigi dan mulutnya. Menjaga kebersihan mulut dapat dilakukan dengan menyikat gigi, terdapat berbagai variasi bentuk bulu sikat gigi. Tekstur sikat gigi beragam tidak hanya datar, tetapi juga tersedia tekstur saling silang dan bergerigi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penurunan akumulasi plak gigi masing-masing bentuk permukaan bulu sikat gigi dan untuk mengetahui plak indeks sesudah dan sebelum menggosok gigi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimental kuasi dengan rancangan penelitian one group pretest-posttest design, yaitu penelitian yang dilakukan dengan observasi pertama (pre-test) dan observasi kedua (post-test) setelah dilakukannya intervensi menggosok gigi. Penelitian ini dilakukan pada Karang Taruna Yowana Bhuana Anyar Denpasar yang berjumlah 42 orang. Analisis data menggunakan uji anova dan post hoc test. Hasil menunjukan terdapat perbedaan sebelum dan sesudah perlakuan (p-value <0.05). Permukaan bulu sikat gigi saling silang menunjukan penurunan terbesar, disusul oleh permukaan bulu sikat gigi bergerigi dan permukaan bulu sikat gigi datar (16,79; 13,57; 11,93). Terdapat perbedaan penurunan indeks plak gigi berdasarkan bentuk permukaan bulu sikat gigi di Karang Taruna Yowana Bhuana Anyar sebelum dan sesudah menyikat gigi. Permukaan saling silang merupakan permukaan bulu sikat gigi yang berkontribusi memberikan penurunan plak paling banyak disusul oleh permukaan bulu sikat gigi bergerigi dan permukaan bulu sikat gigi datar.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Plak gigi, rongga mulut, permukaan bulu sikat gigi
Subjects: F. KEDOKTERAN GIGI (Dentistry)
F. KEDOKTERAN GIGI (Dentistry) > Sikat gigi
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Pendidikan Kedokteran Gigi
Depositing User: ida bagus indra pratama
Date Deposited: 21 Feb 2024 03:03
Last Modified: 21 Feb 2024 03:03
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5743

Actions (login required)

View Item
View Item