Putra, I Kadek Dwiki Mahendra (2024) Pengaruh Disiplin Kerja, Gaya Kepemimpinan Transformasional, Dan Kepuasan Kerja Karyawan Terhadap Kinerja Pegawai Dan Guru Pada SMP PGRI 3 Denpasar. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5726.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (189kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5726.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (730kB)
Abstract
Sumber daya manusia merupakan salah satu sumber daya yang penting dalam suatu organisasi. Hal ini disebabkan karena sumber daya manusia merupakan salah satu faktor internal organisasi yang sangat menentukan kelemahan dan kekuatan organisasi. Sekolah merupakan organisasi yang sangat bergantung pada kinerja guru. Peran, tugas dan tanggung jawab guru sangat penting dalam mewujudkan tujuan pendidikan nasional, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa, pengusaan ilmu pengetahuan, teknologi, seni serta mewujudkan Indonesia yang maju, adil, makmur dan beradab. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa pengaruh disiplin kerja, gaya kepemimpinan dan kepuasan kerja terhadap kinerja pegawai dan guru pada SMP PGRI 3 Denpasar. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah seluruh guru dan pegawai SMP PGRI 3 Denpasar sebanyak 50 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Teknik Sampling Jenuh, dimana semua populasi dalam penelitian ini dijadikan sampel. Metode pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah kuesioner dan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru SMP PGRI 3 Denpasar, (2) gaya kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru SMP PGRI 3 Denpasar, (3) kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru SMP PGRI 3 Denpasar.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Disiplin Kerja, Gaya Kepemimpinan, Kepuasan Kerja, Kinerja Pegawai |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Disiplin Kerja F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Pegawai |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 20 Feb 2024 02:53 |
Last Modified: | 20 Feb 2024 02:53 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5708 |