Pengaruh Kecanggihan Teknologi Informasi, Pengalaman Kerja, Kemampuan Teknik Personal, Pelatihan Dan Dukungan Manajemen Puncak Terhadap Efektivitas Sistem Informasi Akuntansi Pada Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Di Kabupaten Bangli

Meiliani, Ade Kristina (2023) Pengaruh Kecanggihan Teknologi Informasi, Pengalaman Kerja, Kemampuan Teknik Personal, Pelatihan Dan Dukungan Manajemen Puncak Terhadap Efektivitas Sistem Informasi Akuntansi Pada Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Di Kabupaten Bangli. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.5613.FEB-AK_BAB I-II.pdf - Other

Download (160kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.5613.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Perkembangan teknologi informasi sudah sangat berpengaruh terhadap segala kegiatan yang dilakukan oleh manusia, tak terkecuali dalam kegiatan ekonomi. Sistem informasi membantu mencatat dan melaporkan anggaran dan keuangan, membantu mengidentifikasi, mengukur dan melaporkan transaksi keuangan di daerah, yang digunakan sebagai informasi dalam pengambilan keputusan keuangan. Sistem informasi akuntansi dapat dikatakan efektif jika sistem mampu menghasilkan informasi secara tepat waktu, akurat dan andal. Namun, berdasarkan kasus dugaan tindak pidana korupsi tersebut memunculkan keraguan terkait efektivitas sistem informasi akuntansi pada koperasi. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh kecanggihan teknologi informasi, pengalaman kerja, kemampuan teknik personal, pelatihan dan dukungan manajemen puncak terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi pada koperasi simpan pinjam di kabupaten Bangli. Populasi penelitian ini adalah Seluruh karyawan koperasi simpan pinjam di Kabupaten Bangli yang terdaftar di Dinas Koperasi. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 60 responden yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling. Alat analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecanggihan teknologi informasi dan pelatihan berpengaruh positif terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi. Sedangkan pengalaman kerja, kemampuan teknik personal dan dukungan manajemen puncak tidak berpengaruh terhadap terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi. Saran bagi penelitian selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menambahkan variabel lain seperti skill, pengembangan sistem informasi dan lain sebagainya.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas Sistem Informasi Akuntansi, Kecanggihan Teknologi Informasi, Kemampuan Teknik Personal, Pelatihan dan Dukungan Manajemen Puncak
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Sistem Informasi Akuntansi
F. EKONOMI DAN BISNIS > Teknologi Informasi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: ida bagus indra pratama
Date Deposited: 20 Feb 2024 01:40
Last Modified: 20 Feb 2024 01:40
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5697

Actions (login required)

View Item
View Item