Ayuningsih, Ni Luh Kade Dewi Sri (2024) Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Kepemilikan Manajerial dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Sektor Consumer Non-Cyclicals Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020-2022. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4384.FEB-AK_BAB I-II.pdf - Other
Download (202kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4384.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (913kB)
Abstract
Nilai perusahaan sangat penting karena mencerminkan kinerja perusahaan yang dapat mempengaruhi persepsi investor terhadap perusahaan. Nilai perusahaan yang tinggi akan membuat pasar percaya keadaan perusahaan saat ini ataupun prospek perusahaan di masa depan. Salah satu indikator nilai perusahaan dapat dilihat dari besarnya saham yang diterbitkan oleh perusahaan di pasar modal. Harga saham suatu perusahaan yang semakin tinggi akan menyebabkan tingginya nilai perusahaan yang tentunya akan berdampak pada semakin besarnya kemakmuran pemilik perusahaan. Perusahaan Consumer Non-Cyclicals merupakan perusahaan yang melakukan produksi atau distribusi barang dan jasa yang dijual kepada konsumen dan bersifat anti-siklis dimana permintaan barang dan jasa tidak dipengaruhi oleh pertumbuhan ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh profitabilitas, likuiditas, leverage, kepemilikan manajerial dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan sektor Consumer Non-Cyclicals yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2020-2022. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Populasi data dalam penelitian ini adalah pada perusahaan sektor Consumer Non-Cyclicals yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2020-2022 sejumlah 88 perusahaan. Sampel dalam penelitian ini adalah 30 perusahaan dengan jumlah amatan sebanyak 90 perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel profitabilitas dan ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, variabel leverage berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan, sedangkan likuiditas dan kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Kepemilikan Manajerial, Ukuran Perusahaan, Nilai Perusahaan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Profitabilitas |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 19 Feb 2024 05:23 |
Last Modified: | 19 Feb 2024 05:23 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5687 |