Putri, Ni Putu Amanda (2024) Pengaruh Motivasi, Kompensasi, dan Pengembangan Karir terhadap Kinerja Karyawan pada LPD Desa Adat Kesiman Denpasar. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5705.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (268kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5705.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (893kB)
Abstract
Kinerja menjadi salah satu komponen penting bagi manajemen untuk melakukan evaluasi dalam pencapaian tujuan perusahaan dan perencanaan di masa depan. Kinerja merupakan hasil kerja yang dicapai oleh seseorang atau kelompok orang dalam suatu organisasi, sesuai dengan wewenang dan tanggung jawab masing-masing dalam mencapai tujuan organisasi bersangkutan secara legal, tidak melanggar hukum dan sesuai dengan moral maupun etik. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh motivasi, kompensasi, dan pengembangan karir terhadap kinerja karyawan pada LPD Desa Adat Kesiman Denpasar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan pada LPD Desa Adat Kesiman yang berjumlah sebanyak 62 orang. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 62 responden dengan menggunakan teknik Non-probalility sampling. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi, kompensasi, dan pengembangan karir berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada LPD Desa Adat Kesiman. Seluruh hasil analisis menunjukan bahwa hasil yang didapat sesuai dengan hipotesis peneliti. Saran bagi penelitian selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menambahkan variabel lain.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | motivasi, kompensasi, pengembangan karir, kinerja karyawan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 15 Feb 2024 04:02 |
Last Modified: | 15 Feb 2024 04:02 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5621 |